Alasan Shin Tae Yong Panggil Pemain Minim Jam Terbang ke Timnas Indonesia

jpnn.com - Shin Tae Yong membuat kejutan dengan memanggil sejumlah pemain minim jam terbang ke Timnas Indonesia.
Juru racik asal Korea Selatan itu membawa beberapa pemain yang tidak banyak tampil di klubnya masing-masing untuk mengikuti training camp timnas senior dan timnas U-23.
Nama-nama yang termasuk jarang mendapat menit bermain dengan klubnya ialah Aji Kusuma dan Akbar Arjunsyah yang sama-sama berseragam Persija Jakarta.
Aji mendapat kesempatan mengikuti TC dengan timnas senior, sedangkan Akbar dipanggil ke timnas U-23.
Shin Tae Yong pun berasalan dirinya sengaja memberi kesempatan kepada sejumlah pemain baru karena agenda Timnas U-23 dan senior yang berdekatan.
Apalagi banyak pemain yang biasa membela Timnas senior, juga dibutuhkan untuk memperkuat Indonesia U-23 demi tiket ke Piala Asia 2024.
"Memang dibagi dua timnya. Jadi, bisa lebih banyak yang didaftarkan. Mungkin kalau dibicarakan lebih detail, kami belum bisa pastikan pemain-pemain tersebut bisa didaftarkan atau tidak (untuk U-23, red)."
"Jadi, mungkin kami akan coba latihan dahulu setelah itu baru dipastikan siapa saja yang akan didaftarkan," ucap Shin Tae Yong.
Shin Tae Yong membuat kejutan dengan memanggil sejumlah pemain minim jam terbang ke Timnas Indonesia.
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes