Alasan Spanyol Kalah dari Italia Menurut Iniesta
jpnn.com - SAINT-DENIS - Maestro lapangan tengah timnas Spanyol, Andres Iniesta memberikan apologi terkait kegagalan melaju ke babak perempat final Euro 2016. Langkah sang juara bertahan kandas di tangan Italia dengan skor 0-2.
Iniesta menjabarkan, La Furia Roja malam tadi memang kalah secara keseluruhan dari Gli Azzurri. Dia pun akhirnya maklum dengan konsekuensi yang diterima timnya.
"Tak banyak yang bisa saya katakan. Kami harus menerima kekecewaan ini karena mereka tampil lebih efisien pada momen krusial dan terus menekan," ujar Iniesta pascalaga kepada situs resmi UEFA.
"Saya pikir kami terlalu fokus pada apa yang mereka lakukan dan itu terkadang bisa membuat Anda rugi. Pada babak pertama kami tampil buruk," paparnya.
Spanyol kalah akibat gol Giorgio Chiellini pada babak pertama yang disempurnakan lesakkan Graziano Pelle di penghujung laga. La Furia Roja juga mendapat kabar buruk seiring cederanya pemain pengganti, Aritz Aduriz. (feb/JPNN)
SAINT-DENIS - Maestro lapangan tengah timnas Spanyol, Andres Iniesta memberikan apologi terkait kegagalan melaju ke babak perempat final Euro 2016.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 8 Pemain yang Hidupnya Berubah Setelah Euro 2016
- Inilah 5 Gol Terbaik Euro 2016
- Simak Saran Legenda Jerman untuk Podolski dan Schweinsteiger
- WOW, Ternyata Total Penonton Euro 2016 Fantastis Banget, Ini Angkanya...
- Ronaldo Tak Hanya Jago Olah Bola, Dia Juga Dermawan
- Mengejutkan! Legenda Prancis Sebut Griezmann Tak Layak Jadi Pemain Terbaik Euro 2016