Album Baru Sambut Ramadan
Jumat, 08 Agustus 2008 – 09:26 WIB
JAKARTA – Pelantun tembang-tembang religius, Opick, kembali meluncurkan sebuah karya menyambut tibanya bulan suci Ramadan. Album keempat Opick itu bertajuk Cahaya Hati. Dalam album pria bernama lengkap Aunur Rofiq Lil Firdaus itu, ada sepuluh lagu yang sudah siap dilempar ke pasar, termasuk hits Cahaya Hati. Sembilan lagu lainnya ialah Hanya Allah, Ya Nabi Salam, Alangkah Indah, Cinta Setulus Jiwa, Hanya Hamba Allah, Ketika Cinta, Allah Ya Nur, Tuhan Lindungilah, dan Ramadhan Tiba. Dikatakan Opick, dalam album teranyar itu ditawarkan musik mellow, medium beat hingga tembang religi berbalut aransemen musik semi megah, dengan kawalan string section yang cantik. "Di album keempat ini boleh dibilang perjalanan bermusik saya sudah makin matang, insyaallah," terang ayah dari dua putri itu ramah. Selain itu, ada juga lagu Hanya Hamba Allah, juga sudah dikenal lebih dulu. Lagu ini menjadi theme song sinetron stripping berjudul Hamba Hamba Allah. Dalam sinetron produksi SinemaArt itu, Opick juga bermain peran didalamnya.
"Lagu-lagu dalam album ini masih dibungkus dengan genre pop religi yang kaya nuanasa," ujar pria yang sempat menjadi penyanyi pop-rock itu ketika peluncuran album terbarunya di Pisa Kafe Menteng Jakarta, Kamis malam (7/8).
Baca Juga:
Opick menawarkan tembang Cahaya Hati sebagai hit single. Dia juga mengajak untuk menyimak lantunan tembang jagoan dalam album produksi Nadahijrah/Forte Records itu. "Dalam musik, saya menggandeng Tya Subijakto, penggarap music score film Ayat Ayat Cinta, dalam menyajikan aransemen string section dan solo violin," tandasnya.
Menurut Opick, ada keistimewaan dalam album keempatnya itu. Keistimewaan itu antara lain karena diantara lagu-lagunya sebelum dilempar ke pasar sudah menjadi theme song film. Misalnya, lagu Tuhan Lindungilah, menjadi theme song film layar lebar 'Mengaku Rasul'. Film religi yang dibintangi Ray Sahetappy itu sudah dirilis 5 Juni lalu.
Baca Juga:
Dalam tembang itu, Opick kembali berduet dengan 'pasangan' setianya di jalur musik pop religi, Rachel Amanda. Pemain sinetron itu punya nama panggung Amanda. Bersama Opick, mereka juga sempat berduet lewat tembang Alhamdulillah, yang menjadi semacam lagu wajib di sekolah-sekolah, selain tembang Tombo Ati atau tembang pop Bimbo lainnya.
JAKARTA – Pelantun tembang-tembang religius, Opick, kembali meluncurkan sebuah karya menyambut tibanya bulan suci Ramadan. Album keempat Opick
BERITA TERKAIT
- Rayakan Natal, Citra Scholastika Ungkap Menu Wajib Keluarga
- Gara-Gara Ambisius, Chintya Gabriella Diseret ke DCDC Pengadilan Musik
- 5 Alasan ZANNA: Whisper of Volcano Isle Jadi Tontotan Wajib saat Liburan Sekolah
- Libur Natal dan Tahun Baru, Jungleland Hadirkan Boneka Salju Setinggi 10 Meter
- Harvey Moeis Dipenjara, Sandra Dewi Rayakan Natal tanpa Kehadiran Suami
- Baim Wong Sampaikan Kabar Baik Soal Kondisi Sang Ayah