Aldi Mengajak Cewek ke Hotel, tetapi Ditolak, Dia Bikin Adegan yang Ternyata Modus

Aldi Mengajak Cewek ke Hotel, tetapi Ditolak, Dia Bikin Adegan yang Ternyata Modus
Tersangka pelaku pencurian beserta barang bukti saat diamankan di Polsek Sukarami Palembang. Foto: Cuci Hati/JPNN.com

jpnn.com - MUBA - Sakit hati karena ajakannya chek-in di hotel ditolak, Aldi Danendra (20) warga Desa Lais, Kecamatan Lais, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan, nekat mencuri handphone milik seorang wanita inisial Mil yang ia kenal lewat Facebook.

Modusnya tersangka bertemu korban, lalu mengajak check-in ke hotel.

Namun, korban menolak. Saat di perjalanan, tersangka pura-pura menjatuhkan sandal.

"Ketika di perjalanan tersangka meminjam handphone korban dan pura-pura menjatuhkan sandalnya dari atas sepeda motor. Lalu, dia meminta korban mengambilkan sandalnya yang jatuh," ujar Kapolsek Sukarami Kompol Ikang Ade Putra, saat gelar press release, Kamis (3/8) sore.

Korban pun menuruti, dan turun dari sepeda motor untuk mengambil sendal tersangka. Namun, tersangka Aldi langsung kabur dengan membawa handphone yang di dalam casingnya terdapat uang Rp 500 ribu.

"Handphone korban Oppo A83 dan uang senilai Rp 500 ribu dirampas pelaku, lalu pelaku pergi meninggalkan korban," ungkap Ikang.

Tak terima atas kejadian tersebut, korban kemudian melapor ke Polsek Sukarami Palembang.

"Dari laporan itulah, anggota melakukan penyelidikan, satu minggu setelah kejadian, dan pelaku ditangkap di kediamannya," tutup Ikang.

Aldi gagal mengajak cewek kenalannya di Facebook untuk check-in ke hotel, lantas membuat adegan singkat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News