Aldi Taher Ikut Berduka Atas Bencana Alam di Sumatra Barat

Aldi Taher Ikut Berduka Atas Bencana Alam di Sumatra Barat
Aldi Taher di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (2/3) malam. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aldi Taher ikut prihatin melihat bencana alam banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi di kawasan Sumatra Barat.

Melalui akun miliknya di Instagram, dia menyampaikan belasungkawa untuk para korban.

"Pray for Sumbar," ungkap Aldi Taher, Senin (13/5).

Mantan suami Dewi Perssik itu juga mengirim doa untuk para korban banjir bandang di Sumatra Barat.

Aldi Taher berdoa semua masyarakat di Ranah Minang dilindungi oleh sang pencipta.

"Insyaallah saudara-saudaraku di Sumatra Barat selalu dalam lindungan Allah," lanjut Aldi Taher yang merupakan aktor berdarah Minangkabau.

Adapun wilayah Sumatera Barat dilanda bencana alam banjir bandang dan tanah longsor pada Sabtu (11/5) malam.

Sejumlah daerah yang terkena dampak banjir lahar dingin tersebut yakni Kabupaten Tanah Datar, Agam, Bukittinggi, Padang Panjang, dan lainnya.

Aldi Taher ikut prihatin melihat bencana alam banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi di kawasan Sumatra Barat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News