Alena Kerja Sosial Peduli Pendidikan
Rabu, 27 Juli 2011 – 22:20 WIB

Alena Kerja Sosial Peduli Pendidikan
JAKARTA - Penyanyi Alena punya kepedulian yang begitu besar pada masalah pendidikan. Dua tahun ini dia mendirikan ASA (Alena Sahabat Anak), sebuah bimbingan belajar di sekitar rumah susun kumuh Senen. Para muridnya tidak perlu membayar sepeser pun untuk bisa belajar di tempat tersebut. ”Sekarang ada sekitar 180 anak. Yang diajarkan ke mereka hanya matematika dan bahasa Inggris,” katanya. Kenapa tidak membuka sekolah musik saja sesuai dengan bidang kerja yang ditekuni" ”Saya sendiri nggak pernah sekolah musik. Suami juga nggak. Makanya, saya nggak buka sekolah musik. Soalnya, itu butuh hal yang sangat teknis,” jelasnya.
Saat ditemui di Hotel Ritz-Carlton pada Senin malam lalu (25/7), Alena didapuk menerima penghargaan MNC Lifestyle Awards atas kiprah sosialnya itu. Pemilik nama asli Caroline Gunawan tersebut merasa bersyukur atas apresiasi tersebut. ”Saya merasa masih nggak pantas menerima. Banyak yang lebih senior,” ujar perempuan 29 tahun itu.
Baca Juga:
Sebagai tenaga pengajar ASA, Alena merekrut para sukarelawan. Tambahan buku latihan belajar didapat dari bantuan teman-temannya. ”Selama ini sih lebih ngajak teman di Facebook saja. Ada yang sumbangin buku dan tenaga,” tuturnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Penyanyi Alena punya kepedulian yang begitu besar pada masalah pendidikan. Dua tahun ini dia mendirikan ASA (Alena Sahabat Anak), sebuah
BERITA TERKAIT
- Aziz Hedra Hingga Jesenn Ungkap Keseruan Tampil dalam Showcase Jaz
- Santri Pilihan Bunda Season 2: Aliza dan Kinaan Akhirnya Kembali
- Penjelasan Nunung Soal Keputusan Menjual Sejumlah Aset
- Rehat dari Panggung Musik, Fourtwnty: Semoga Bisa Kembali Secepatnya
- Baim Wong Bantah Tuduhan Lakukan KDRT Terhadap Paula Verhoeven
- Terungkap, Sukatani Dapat Intimidasi dari Polisi Sejak Juli 2024