Alessa Hadirkan Album Baru, Dag Dig Dug Jadi Andalan
jpnn.com, JAKARTA - Grup musik Alessa baru saja merilis album penuh yang bertajuk self-titled di pengujung 2023 ini.
Album tersebut sekaligus jadi bukti eksistensi band yang berdiri pada 2018 dengan personel Putri (vokal), Elton (gitar), dan Andri (drum) itu.
Setelah melepas satu single ciptaan sendiri pada tahun ini, Alessa terdorong untuk mengungkapkan berbagai kisah percintaan dan kehidupan melalui album terbaru.
"Inspirasi di balik proses pembuatan album ini adalah dari lika-liku kehidupan percintaan manusia. Beberapa juga ada yang terinspirasi dari pengalaman pribadi dan pengalaman orang yang kita kenal," ungkap personel Alessa.
Walau menghadapi tantangan dalam menghidupkan ritme dan emosi yang beragam, Alessa merasakan keseruan saat memproduksi album pertama yang
bertema pop dengan keberagaman musikalitas.
Proses kreatif berlangsung seru, dimulai dari workshop memilih lagu dari stok lama, stok baru, dan beberapa pilihan lagu dari songwriter lain, ditemani produser produser yang luar biasa.
"Setelah selesai workshop, masuklah kami ke studio rekaman, dan mulai merekam apa yang dibahas di workshop, kurang lebih 3 hari, take drum serta vocal," bebernya.
Dalam album tersebut, Alessa menjadikan lagu Dag Dig Dug sebagai single andalan.
Grup musik Alessa baru saja merilis album penuh yang bertajuk self-titled di pengujung 2023 ini.
- Lega Bisa Melihat Jenazah Ayah, Rendy Kjaernett Sampaikan Salam Perpisahan
- Ini Jadwal dan Lokasi Penayangan Spesial Film 1 Kakak 7 Ponakan
- Penonton Diperas Polisi, DWP 2024 Sampaikan Pernyataan Resmi
- 3 Berita Artis Terheboh: Qomar Dimakamkan, Raffi Ahmad Serahkan LHKPN
- Akibat Kebakaran Hutan, Rumah Paris Hilton di Malibu Hangus Terbakar
- Kenangan dan Perjuangan Qomar, Mulai dari Pelawak, Aktor, Hingga Politikus