Alex Noerdin Bantu Pak Raden demi Anak-anak
Beli Lukisan, Jamin Biaya Pengobatan
Selasa, 17 April 2012 – 10:25 WIB

Alex Noerdin Bantu Pak Raden demi Anak-anak
KONDISI memprihatinkan yang dialami Drs Suyadi atau yang akrab dipanggil Pak Raden menggugah calon gubernur DKI Jakarta, Alex Noerdin. Gubernur Sumsel itu datang mengunjungi Pak Raden di rumahnya di Petamburan III, Jakarta Barat, Minggu (15/4) malam lalu setelah mengetahui kondisinya dari media. Pak Raden sebagai sosok yang dicintai anak-anak, kini sedang berada dalam masa keterpurukan. Setelah hak cipta Si Unyil direnggut, kondisi Pak Raden pun semakin memburuk seiring bertambahnya usia. Agar bisa bertahan hidup dan menikmati hari-hari tuanya, Pak Raden pun harus melelang lukisan-lukisan hasil goresan tangannya sejak dulu.
Alex dalam kunjungannya tertarik dengan lukisan karya Pak Raden. “Lukisan Roro Mendut yang bunuh diri itu, kalau sama Pak Alex saya terus terang saja dijual Rp 25 juta,” kata Pak Raden saat menerima kunjungan Alex.
Alex pun menawar harga lukisan pak Raden dengan lebih mahal. “Mau lebih pak,” ujar Alex.
Mendengar hal itu, dengan kerendahan hatinya, Pak Raden tak mau banyak meminta. “Kalau saya nggak macam-macam asal jangan di bawah standar,” ucapnya.
KONDISI memprihatinkan yang dialami Drs Suyadi atau yang akrab dipanggil Pak Raden menggugah calon gubernur DKI Jakarta, Alex Noerdin. Gubernur Sumsel
BERITA TERKAIT
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer
- TB Hasanuddin Ungkap Beberapa Pasal Menarik Perhatian dalam DIM RUU TNI
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul
- Kata Said PDIP Soal Masa Jabatan Ketum Partai Digugat: Saya Kira MK Akan Hormati Kedaulatan Parpol