Alex-Nono Kerahkan Relawan untuk Giring Pemilih
Selasa, 12 Juni 2012 – 08:32 WIB
JAKARTA - Pasangan calon gubernur DKI, Alex Noerdin dan Nono sampono akan menggunakan tim relawannya untuk menggiring suara pemilih. Para relawan diharapkan dapat mengajak masyarakat luas untuk memilih pasangan yang diusung Golkar, PPP dan PDS itu. Hingga saat ini jumlah relawan Alex-Nono mencapai sekitar 920 ribu orang. Nono mengharapkan dengan jumlah relawan sebanyak itu mereka dapat menggiring satu juta suara baru. "Target kita satu juta suara saya yakin kita bisa," tegas Nono.
Calon wakil gubernur Nono Sampono mengibaratkan para relawan seperti jaring nelayan. Kelompok relawan yang dinamakan Relawan Noesa ini diminta untuk menggiring masyarakat ke tempat pemungutan suara (TPS) pada hari pencoblosan.
"Ibaratnya jaring yang menggiring ikan untuk ditangkap. Tugas saudara mengajak masyarakat ke TPS," ujar Nono saat menutup pelatihan Relawan Noesa di Media Center Alex-Nono di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Senin malam (11/6).
Baca Juga:
JAKARTA - Pasangan calon gubernur DKI, Alex Noerdin dan Nono sampono akan menggunakan tim relawannya untuk menggiring suara pemilih. Para relawan
BERITA TERKAIT
- Jateng Muda Banyumas Deklarasi Menangkan Luthfi-Yasin di Pilkada 2024
- Mardiono Ajak Kader PPP Kerja Maksimal Menangkan Pilkada di NTB
- Ribuan Buruh Surabaya Bersemangat Memenangkan Khofifah-Emil
- Pamatwil Polda Riau Tinjau Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024 di Rokan Hulu
- Ikut Kampanye Luthfi-Yasin, Jokowi: Saya Datang karena Saya Dukung
- Kiai Ma'ruf: PKB Konsisten Memperjuangkan Nilai-Nilai Keberagaman