Alfonsius Tampil Apik di Dua Laga Terakhir, Posisi Nadeo Argawita Terancam
jpnn.com, SAMARINDA - Alfonsius Kelvan masuk tim inti Borneo FC saat bersua PSIS Semarang di Stadion Segiri nanti malam. Namanya di perhitungkan tim pelatih setelah penampilan apiknya di dua laga terakhir.
Namun, eks Persiba Balikpapan itu harus bersaing ketat dengan Nadeo Argawinata yang juga siap diturunkan.
Status Nadeo sebagai penjaga gawang utama Borneo FC masih menjadi prioritas. Namun kiper asal Kediri ini belum mendapat jaminan inti dari pelatih kiper Luizinho Passos.
BACA JUGA: Tanpa Dua Pemain Pilar, Borneo FC Yakin Mampu Taklukkan PSIS Semarang
"Semua kiper kami siapkan melawan PSIS. Besok (hari ini) akan dilihat bagaimana kesiapan mereka," kata Luiz, sapaan Luizinho Passos.
Dikatakan Luiz, dirinya kerap galau dalam menentukan kiper yang akan dimainkan. Pasalnya, seluruh anak didiknya memiliki kualitas yang merata di bawah mistar gawang.
"Saya selalu objektif dalam memilih pemain. Mereka juga selalu giat berlatih jadi memudahkan saya dalam mengambil keputusan. Siapa saja yang bermain selalu memberikan performa terbaik," imbuhnya.
Alfonsius Kelvan masuk tim inti Borneo FC saat bersua PSIS Semarang di Stadion Segiri nanti malam. Namanya di perhitungkan tim pelatih setelah penampilan apiknya di dua laga terakhir.
- Live Streaming Borneo FC Vs PSIS: Evandro Bergairah
- Borneo FC Vs PSIS Semarang: Pieter Huistra Dihujani Kritik
- Borneo FC Makin Percaya Diri Hadapi 5 Tim Kuat di Laga Sisa Musim Ini
- Drama 6 Gol Warnai Duel Borneo FC vs PSIS Semarang
- Bali United Resmi Rekrut Eks Penyerang Sayap PSM Makassar
- Gavin Kwan Susul Hariono Merapat ke Bali United