Alhamdulillah, Ahok Akan Umrohkan 3.000 Marbot Masjid
jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur Petahana Basuki Tjahaja Purnama memaparkan beberapa programnya saat menghadiri deklarasi Gerakan Aksi Srikandi Coblos Ahok (Gadis Ahok) di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (29/10) sore.
Salah satunya adalah terkait program untuk para marbot, yakni orang yang bertanggung jawab mengurus Masjid.
Di depan ibu-ibu muda yang siap menjadi untuk menggaet suara pemilih perempuan usia 17-35 tahun, Ahok ingin melanjutkan program Umrahkan Marbot masjid.
"Di Jakarta ada tiga ribu lebih masjid. Kami ingin mereka yang mengurus Masjid ini, bisa tahu ke Makkah, menjalankan ibadah suci," katanya, saat memberikan sambutan disambut tepuk tangan Gadis Ahok.
Saat ini, dia menghitung sudah ada 150-an Marbot masjid yang merasakan umrah.
Rencananya, pada tahun depan jumlahnya akan meningkat dan pemberangkatannya tiap dua bulan sekali.
"Tahun depan, kami inginkan tiap dua bulan dikirimkan seratus Marbot untuk umrah. Setelah lima tahun, tiga ribu Marbot yang ada di masjid di Jakarta selesai bisa ke Tanah Suci seluruhnya," tegas dia.
Dia juga menjelaskan ke ibu-ibu yang hadir dalam acara itu, bahwa ada program kerja sama Pemprov DKI nantinya yang akan melibatkan kaum perempuan.
JAKARTA - Calon Gubernur Petahana Basuki Tjahaja Purnama memaparkan beberapa programnya saat menghadiri deklarasi Gerakan Aksi Srikandi Coblos
- Tinjau Makan Bergizi Gratis di Kota Bogor, Waka MPR Eddy Soeparno Tekankan Hal Ini
- Saleh PAN: Selamat Bekerja Buat Mas Pramono dan Bang Rano
- Dituduh Curang Bersama KPU di Pilkada Siak, Afni: Silakan Rakyat Menilai Sendiri
- Prabowo Tak Diundang ke HUT PDIP, tetapi Bakal Diminta Hadir Pas Kongres
- Raih 3 Juta Lebih Suara, Andra Soni-Dimyati Ditetapkan jadi Gubernur & Wagub Terpilih Banten
- Gelar HUT ke-52 di Sekolah Partai, PDIP Lakukan dengan Konsep Seperti Ini