Alhamdulillah, Bandara Ngurah Rai Dibuka Lagi!

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membuka kembali pengoperasian Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Denpasar pagi ini, Senin (9/11). Instruksi tersebut sesuai dengan peringatan atau Notice to Airmen (Notam) yang dikeluarkan oleh Kemenhub nomor A2527/15.
"Bandara Ngurah Rai Denpasar, Bali Senin (9/11) pukul 05.45 WIB dinyatakan normal beroperasi setelah sebelumnya sempat ditutup," kata Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Kementerian Perhubungan, JA Barata di Jakarta.
Pengoperasian kembali Bandara Ngurah Rai hari ini lebih cepat 3 jam dari estimasi sebelumnya, yakni pukul pukul 08.45 WITA.
Peringatan tersebut dikeluarkan menyusul meletusnya Gunung Barujari, anak Gunung Rinjani pada Selasa (3/11) kemarin, yang debu vulkaniknya membahayakan penerbangan. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membuka kembali pengoperasian Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Denpasar pagi ini, Senin (9/11).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi