Alhamdulillah, Bantuan Kemanusiaan BAZNAS Tiba di Port Sudan

jpnn.com, SUDAN - Bantuan kemanusiaan yang disalurkan oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dari masyarakat Indonesia telah tiba di Bandara Port Sudan, Jumat (18/10).
Bantuan ini ditujukan untuk membantu masyarakat Sudan yang tengah menghadapi krisis kemanusiaan akibat konflik berkepanjangan di negara tersebut.
Bantuan tersebut diterima oleh Wakil Menteri Kesehatan Sudan, Dr. Ismat Mustafa Yousif, didampingi oleh Duta Besar Indonesia untuk Sudan, Sunarko.
Pimpinan Bidang Koordinasi Nasional BAZNAS H. Achmad Sudrajat berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban yang terdampak krisis kemanusiaan.
"Bantuan ini merupakan wujud solidaritas masyarakat Indonesia bagi saudara-saudara kita di Sudan yang tengah menghadapi masa sulit," kata Achmad Sudrajat, dalam keterangannya, Sabtu (19/10).
Meski bantuan telah tiba, tim BAZNAS menghadapi tantangan dalam distribusi karena lokasi pengungsian yang sulit dijangkau serta situasi keamanan yang tidak stabil.
"Bantuan akan disimpan di gudang Kementerian Kesehatan Sudan sementara waktu sebelum disalurkan kepada para pengungsi," lanjutnya.
Wakil Menteri Kesehatan Sudan, Dr. Ismat Mustafa Yousif, menyampaikan apresiasi kepada pemerintah dan masyarakat Indonesia atas bantuan yang terus-menerus diberikan.
Bantuan kemanusiaan yang disalurkan oleh BAZNAS dari masyarakat Indonesia telah tiba di Bandara Port Sudan, Jumat (18/10).
- Halalbihalal Jadi Inspirasi Pemberdayaan Mustahik dan Penguatan Regulasi
- ZCorner Banyumas Dorong UMKM Mustahik Tembus Pasar Strategis
- BSMI Berangkatkan 5 Dokter Spesialis ke Gaza, Mohon Doanya
- Mitratel Serahkan Al-Quran Braille kepada Para Penyandang Difabel
- Lalamove & Mitra Driver Tebar Bantuan untuk Lansia lewat ‘ElderCare on the MOVE’
- Pemprov Jateng Siap Gelontorkan Rp 1,2 Triliun untuk Bantuan Keuangan Desa