Alhamdulillah, Bantuan Terus Mengalir ke Aceh

jpnn.com - PEKANBARU — Pemerintah Provinsi Riau, dan juga Pemerintah Kota Pekanbaru, langsung terpanggil untuk dapat memberikan bantuan moril kepada korban gempa Aceh.
Tidak hanya itu, bantuan logistik seberat 1 ton pun dikirimkan ke Aceh, dengan menggunakan pesawat CN-295 milik TNI AU.
Diberangkatkan melalui Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Kamis (8/12).
“Hari ini kami mengirimkan bantuan untuk saudara-saudara yang terkena musibah bencana alam di Aceh, berupa beras, mie instan, pakaian, kebutuhan sehari-hari, beras itu kita kirim 500 kilo gram,’’ kata Kepala BPBD Riau, Edwar Sanger yang mewakili Pemerintah Provinsi Riau kepada Riau Pos (Jawa Pos Group).
Disebutkan Edwar, yang juga menjabat sebagai Plt Wali Kota Pekanbaru ini, bahwa, jumlah yang dikirim itu tidak bisa lebih banyak, karena harus sesuai dengan kemampuan dan kapasitas pesawat CN-295 TNI AU yang mengangkut bantuan itu.
“Lebih kurang 1 ton bantuan yang kami kirimkan untuk membantu saudara di Aceh,’’ ungkapnya.
Dikatakannya, bantuan yang dikirim ini didapat dari Pemerintah Provinsi Riau, dan juga Pemerintah Kota Pekanbaru.
‘’Kita juga mengucapkan terima kasih kepada TNI AU yang sudah memberikan fasilitas, dan bantuan ini bisa bermanfaat sampai tujuan,’’ katanya.
PEKANBARU — Pemerintah Provinsi Riau, dan juga Pemerintah Kota Pekanbaru, langsung terpanggil untuk dapat memberikan bantuan moril kepada korban
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan