Alhamdulillah, Gaji ke-13 PNS Sudah Cair
jpnn.com - SOFIFI – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara akhirnya membayarkan gaji ke- 13 kepada para PNS. Kepastian membayar ini disampaikan Kepala Biro Keuangan Pemprov Malut Ahmad Purbaya, Jumat (22/7).
"Sudah dilakukan pencairan, sejak Rabu (20/7). Tapi belum seluruhnya, karena tergantung proses administrasi masing-masing bendahara. Namun prosesnya sudah dilakukan," aku Purbaya saat ditemui di ruang kerjanya kemarin.
Dikatakan seluruh anggaran yang dibayarkan untuk gaji ke-13 PNS Pemprov sebesar Rp 17 miliar. Selain gaji 13, lanjut dia, juga sekaligus dengan tunjangan PNS. “Total anggarannya Rp 17 miliar, ini sekaligus dengan tunjangan,” imbuhnya.
Dia mengakui memang pembayaran gaji ke-13 sempat molor beberapa minggu dan melewati peruntukan. “Alasan Pemprov keterlambatan membayar ini akibat kas kosong. Sebab anggaran gaji ke-13 telah dibayarkan untuk gaji ke-14, makanya untuk gaji ke-13 agak terlambat,” katanya.(udy/jfr/sam/jpnn)
SOFIFI – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara akhirnya membayarkan gaji ke- 13 kepada para PNS. Kepastian membayar ini disampaikan Kepala
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom