Alhamdulillah, Hilton Moreirra Hanya Cedera Kecil

jpnn.com -
PALEMBANG – Striker andalan Sriwijaya FC Hilton Moreirra ternyata tak mengalami cedera serius.
Mantan bomber Persib Bandung itu sempat dikhawatirkan tidak bisa melanjutkan partai kedelapan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 kontra Persija Jakarta, Jumat (24/6) mendatang usai diterpa cedera pelipis mata.
Bahkan talenta impor asal Brasil tersebut terpaksa dilarikan ke ruang medis lantaran kepalanya beradu dengan kaki pemain belakang PSM Makasar menimbulkan luka robek pelipis. Sepanjang laga Hilton memang diapit dua pemain belakang PSM, menyebabkan ia sangat sulit untuk bebas bergerak.
Bahkan beberapa kali benturan keras pun sering tercipta, hingga akhirnya Hilton terkapar saat berbenturan dengan bek PSM, Hendra Wijaya membuat kepalanya terpaksa dibalut perban.
"Hilton kondisinya masih cukup baik. Yah, memang sempat dilarikan ke ruang medis usai pertandingan. Tapi itu cedera kecil. Hanya luka lecet saja," ujar Physioterapist Sriwijaya FC, Sigit Pramudya kepada Sumatera Ekspres (Jawa Pos Group) kemarin (19/6).
Menghadapi PSM Makassar di kandang kebesaran Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Hilton memang tampil ngotot. Dipasang bersama rekannya Beto Goncalves oleh pelatih Widodo C Putro, Hilton mesti berjibaku menghadapi duel-duel udara di jantung pertahanan Juku Eja.
Hasil kerja keras berbuah manis, ketika Laskar Wong Kito berhasil mencuri satu gol lewat Beto Goncalves di injury time.
PALEMBANG – Striker andalan Sriwijaya FC Hilton Moreirra ternyata tak mengalami cedera serius. Mantan bomber Persib Bandung itu
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025