Alhamdulillah, Jambi Dapat 20 Ribu Dosis Vaksin COVID-19
jpnn.com, JAMBI - Provinsi Jambi menerima sebanyak 20.000 dosis vaksin COVID-19 buatan Sinovac dari pemerintah pusat.
Vaksin distribusi tahap pertama tersebut diperkirakan tiba di Jambi pada hari ini, Senin (4/1).
Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Provinsi Jambi Johansyah mengatakan vaksin yang dikirim PT Biofarma dari Bandung itu akan diprioritaskan untuk tenaga kesehatan.
Sesuai jadwal, vaksinasi tersebut akan dilaksanakan pada 14 Januari 2021.
"Saat ini tengah persiapan update data tenaga kesehatan dan tenaga sektor kesehatan lain yang akan divaksin," kata Johansyah di Jambi, Minggu malam (3/1).
Menurutnya, tenaga di sektor kesehatan yang mendapat prioritas dalam vaksinasi COVID-19 antara lain sopir ambulans, petugas satuan pengamanan, dan petugas kebersihan.
"Tinggal verifikasi. Data yang masuk sebanyak 27.391 orang yang akan divaksin," jelasnya.
Setelah tiba di Jambi, vaksin COVID-19 akan disimpan di gudang Balai Obat Kantor Instalasi Farmasi di Kompleks Kantor Gubernur Jambi, di Kecamatan Telanaipura.(antara/jpnn)
Sesuai jadwal, vaksinasi tahap pertama tersebut akan dilaksanakan pada 14 Januari 2021.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Kaesang Ajak Warga Jambi Coblos Romi Hariyanto-Sudirman
- Terjebak dalam Sumur, 4 Orang di Jambi Tewas
- Brengkes Ikan, Cara Perempuan Menyangga Kebudayaan
- Pimpinan Pesantren di Jambi Diduga Melakukan Pencabulan 12 Santri
- AL Haris-Abdullah Sani Diprediksi Menang di Pilgub Jambi versi LSI Denny JA
- Dilaporkan Hilang, Bocah di Jambi Tewas di Bawah Gardu Listrik