Alhamdulillah, Kesejahteraan Petani Naik, Ini Datanya
jpnn.com - PONTIANAK - Badan Pusat Statistik menghitung, Nilai Tukar Petani (NTP) Gabungan bulan Juli 2015 Provinsi Kalimantan Barat sebesar 97,23 poin, naik 0,55 poin atau berubah 0,57 persen dibanding NTP bulan Juni 2015 yaitu 96,68 poin.
“Hal ini disebabkan karena Indeks Harga yang Diterima Petani naik sebesar 1,20 persen, sedangkan Indeks Harga yang Dibayar Petani naik sebesar 0,63 persen,” ujar Kepala BPS Provinsi Kalbar, Badar kepada Pontianak Post (Jawa Pos Group).
Dijelaskan dia, NTP Gabungan tersebut merupakan perpaduan dari berbagai macam nilai tukar berdasarkan jenis pertanian. NTP Tanaman Padi dan Palawija misalnya, pada Juli 2015 sebesar 96,63 poin mengalami penurunan 0,04 persen dibandingkan NTP bulan Juni 2015, sebesar 96,67 poin. Sedangkan NTP Hortikultura Juli 2015 sebesar 102,68 poin mengalami kenaikan sebesar 1,54 persen dibandingkan NTP bulan Juni 2015 yaitu sebesar 101,12 poin.
Adapun NTP Tanaman Perkebunan Rakyat Juli 2015 sebesar 96,51 poin naik sebesar 0,83 persen dibandingkan NTP bulan Juni 2015, yaitu sebesar 95,72 poin. NTP Peternakan (NTPT) Juli 2015 sebesar 95,61 poin mengalami kenaikan sebesar 0,49 persen dibandingkan dengan bulan Juni 2015, sebesar 95,15 poin.
NTP Perikanan Juli 2015 sebesar 100,80 poin mengalami kenaikan sebesar 0,82 persen dibandingkan dengan bulan Juni 2015 yaitu sebesar 99,98 poin. Secara rinci NTP Perikanan dapat dipisahkan menjadi 2 subsektor, yaitu NTP Ikan Tangkap dan NTP Ikan Budidaya.
NTP Perikanan Tangkap Juli 2015 sebesar 101,59 poin naik sebesar 1,65 persen dibandingkan dengan bulan Juni 2015 yaitu sebesar 99,94 poin. NTP Perikanan Budidaya Juli 2015 sebesar 99,58 poin turun sebesar 0,47 persen dibandingkan dengan bulan Juni 2015 yaitu sebesar 100,04 poin.
Dari empat Provinsi di Pulau Kalimantan yang dilaporkan pada bulan Juli 2015, Provinsi Kalimantan Barat naik sebesar 0,57 persen, NTP Kalimantan Tengah naik sebesar 0,59 persen, NTP Kalimantan Selatan turun sebesar 0,49 persen, dan NTP Kalimantan Timur naik sebesar 0,29 persen.
Sedangkan Nilai Tukar Petani Nasional bulan Juli 2015 tercatat sebesar 100,97 poin, naik 0,45 poin atau berubah 0,44 persen dibanding NTP Nasional bulan Juni 2015 yaitu sebesar 100,52 poin.
PONTIANAK - Badan Pusat Statistik menghitung, Nilai Tukar Petani (NTP) Gabungan bulan Juli 2015 Provinsi Kalimantan Barat sebesar 97,23 poin,
- Sejumlah Desa di Banyumas Masih Terdampak Kekeringan
- 390 PPPK 2021 Gowa Dapat Perpanjangan SK, Adnan Purichta Ichsan Beri Pesan Tegas
- PPPK Jangan Khawatir dengan Masa Depannya, yang Bilang Pejabat Penting
- Webinar Pendidikan GO Menyoroti Soal Sinergitas dalam Menghadapi Ujian Masuk PTN
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal