Alhamdulillah, Seluruh Kelurahan di Surabaya Bebas dari PPKM Level 4
jpnn.com, SURABAYA - Pemerintah Kota Surabaya, Jawa Timur, mengeklaim bahwa kasus Covid-19 di daerah tersebut terus melandai.
Hal itu dibuktikan dengan tidak adanya penerapan pembatasan pemberlakuan kegiatan masyarakat atau PPKM level 4 pada 154 kelurahan.
Mayoritas kelurahan sudah berstatus PPKM Level 1.
Hal itu berdasar perhitungan indikator PPKM Darurat berbasis wilayah per 29 Agustus 2021.
"Alhamdulillah tidak ada lagi (PPKM) Level 4. (PPKM) Level 3 hanya beberapa, yang lainnya sudah Level 2 dan 1,” kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam keterangan tertulis, Selasa (31/8).
Eri menjelaskan wilayah yang sudah mengalami penurunan level di Surabaya terdiri dari 29 kecamatan dan 124 kelurahan.
Perinciannya, Level 1 terdiri dari 89 kelurahan, Level 2 ada 49 kelurahan, dan Level 3 terdapat 16 kelurahan.
Pihaknya akan berjuang untuk terus menekan angka penyebaran.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersyukur tidak ada kelurahan di Surabaya yang masuk PPKM Level 4. Eri pun akan berjuang habis-habisan agar semua kelurahan bisa turun ke PPKM Level 2 atau 1.
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Teka-Teki Kepemilikan SHGB 991: 3 Sengketa Berkembang Makin Pelik, Seorang Notaris Jadi Tersangka
- PDIP Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin yang Bawa Jatim dan Surabaya Lebih Maju
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan