Aliansi Mahasiswa Unpatti: Pemuda Berperan Besar Dalam Proses Demokrasi

jpnn.com, AMBON - Ketua Aliansi Mahasiswa Universitas Pattimura (Unpatti) Rafli mengatakan pemuda berperan besar dalam proses demokrasi di Indonesia.
Hal itu disampaikan Rafli dalam acara bertema “Mahasiswa, Ayo ke TPS!' pada Selasa (13/2).
Aliansi Mahasiswa Universitas Pattimura ini menggelar kegiatan untuk mengajak mahasiswa dan masyarakat agar tidak golput dan menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024.
Menurut Rafli, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi pemilih muda pada Pemilu 2024.
Sebelumnya, Rafli mengajak mahasiswa yang hadir untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan memilih.
Sebab, kata dia, mahasiswa harus aktif menjaga demokrasi.
“Mahasiswa tidak golput karena pemuda berperan besar sebagai penentu dalam proses demokrasi,” tegas Rafli.
Menurut Rafli, setiap suara menentukan masa depan bangsa kita. Hal ini perlu dalam upaya menuju masa depan yang lebih cerah.
Ketua Aliansi Mahasiswa Universitas Pattimura (Unpatti) Rafli mengatakan pemuda berperan besar dalam proses demokrasi di Indonesia.
- Menjelang HUT ke-25, BMI Gelar Pelatihan Cukil Lino untuk Penyandang Disabilitas dan Pemuda Kreatif
- Peran Generasi Muda Dalam Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Eks Pimpinan KPK Anggap Pembahasan RUU Kejaksaan, Polri, dan TNI Bermasalah
- Analis Ekonomi Politik Sebut Pemerintahaan Prabowo – Gibran Solid dan Demokrasi Indonesia Baik-baik Saja
- Soal Program Remaja Bernegara, Wantim NasDem Bicara Pentingnya Pendidikan Politik
- RUU TNI Dinilai Mengancam Kebebasan, Demokrasi, hingga Negara Hukum