All England 2023 Memanas, 2 Kejutan Tercipta, Juara Dunia Tersungkur

All England 2023 Memanas, 2 Kejutan Tercipta, Juara Dunia Tersungkur
Tunggal putra India, Lakhsya Sen tampil bersinar di babak pertama All England 2023. Foto: AllEngland

jpnn.com - Hari pertama All England 2023 langsung berjalan panas.

Berbagai kejutan tercipta pada babak pertama turnamen bulu tangkis Super 1000 ini.

Dua tunggal putra dengan nama besar, Chou Tien Chen (Taiwan) dan Loh Kean Yew (Singapura) harus pulang lebih cepat.

Chou dipaksa angkat koper setelah keok dari jagoan India, Lakshya Sen.

Unggulan kelima All England 2023 itu kalah dua gim langsung dengan skor 18-21, 19-21 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Rabu (14/3/2023).

Ini menjadi kemenangan besar bagi Sen setelah menjalani operasi hidung menjelang akhir musim 2022.

Dia pun menyambut dengan penuh suka cita kemenangannya atas Chou Tien Chen.

"Chou adalah lawan yang tangguh. Jadi, saya siap memberikan segalanya. Saya senang dengan cara saya keluar (menang, red) di laga ini," ucap Sen.

Hari pertama All England 2023 langsung berjalan panas. 2 Kejutan tercipta, Juara Dunia tersngkur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News