Mobil

All New Ertiga Ikut Nikmati Geliat Industri Pariwisata Bali

All New Ertiga Ikut Nikmati Geliat Industri Pariwisata Bali
Suzuki Ertiga 2018 di Pantai Pandawa. (Foto: ridha/jpnn)

jpnn.com, BALI - Industri pariwisata yang menjadi penggerak utama perekonomian masyarakat Bali membawa berkah bagi penjualan Suzuki. Salah satu model populer Suzuki di Bali adalah APV.

Melihat kesuksesan APV sebagai pilihan moda transportasi dalam bisnis jasa travel dan rental, main dealer Suzuki Bali - Sejahtera Indobali Trada mulai membidik peluang All-new Ertiga untuk ikut merasakan manisnya industri pariwisata Bali.

Seperti disampaikan General Manager SIT Isbowo Priyo Haryono, APV saat ini cukup sukses diserap pengusaha travel dan rental di Bali. Namun, masih ada celah yang bisa SIT manfaatkan untuk kelas lebih tinggi buat segmen Ertiga terbaru.

"Dengan kehadiran All-new Ertiga ini, SIT akan mencoba masuk ke kelas yang lebih tinggi lewat kebutuhan transportasi perhotelan," katanya kepada wartawan di Bali beberapa waktu lalu.

Sasarannya sendiri, untuk pilihan akomodasi para wisatawan keluarga kecil atau kelompok kecil yang biasanya menginginkan eksklusifitas dan kenyamanan lebih.

"Biasanya turis-turis Eropa, baik yang datang dalam skala keluarga atau kelompok kecil seperti anak-anak muda. Sementara yang rombongan tour biasanya banyak dari China dan Jepang," ungkapnya. "Saat ini, sudah banyak hotel di Bali yang tertarik." 

Lebih lanjut Priyo menerangkan, dengan rencana masuknya Ertiga terbaru, SIT berharap bisa menjadi langkah strategis perusahaan untuk semakin memperkuat cengkraman kendaraan Suzuki di industri pariwisata Bali. (mg8/jpnn)


Kehadiran All-new Suzuki Ertiga diharapkan bisa memperkuat cengkraman kendaraan Suzuki di wilayah bali terutama menyasar industri pariwisata Bali.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News