Almisbat Suarakan Islam Penuh Rahmat di Rawa Terate

Almisbat Suarakan Islam Penuh Rahmat di Rawa Terate
Happy Farida Djarot (berkerudung merah dan baju muslimah bergaris) saat menghadiri pengajian ibu-ibu di Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (1/3). Foto: Almisbat for JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Happy Farida Djarot semakin aktif menemui warga. Istri Wakil Gubernur DKI Djarot S Hidayat itu terlihat di tengah-tengah ibu-ibu pengajian di Jl Radjiman, RT 016 RW 004 Rawa Terate, Cakung Jakarta Timur, Sabtu (1/4).

Happy hadir pada pengajian bertema Islam Rahmatan Lilalamin yang digelar Aliansi Masyarakat Sipil Untuk Indonesia Hebat (Almisbat) itu. Dalam kesempatan itu, Happy mengajak para ibu terus menanamkan kebaikan dalam agama kepada anak-anak mereka.

“Karena anak-anak kita ini luar biasa daya ingatnya yang nantinya kelak ketika besar bisa mengamalkan apa yang diajarkan sejak kecil dan juga dapat mengangkat derajat kita," ujarnya.

Happy menambahkan, Islam mengajarkan hal-hal yang baik. Dia mengharapkan Islam yang membawa rahmat bagi seluruh alam benar-benar bisa dirasakan semua rakyat Indonesia.

"Karena kita mempunyai tetangga yang berbeda-beda suku dan agama tetapi kita adalah satu bangsa Indonsia. Mudah-mudahan niat baik kita mengikuti pengajian mendapatkan rida dan pahala dari Allah," tuturnya.

Karenanya Happy juga mengapresiasi kegiatan pengajian yang dihadiri anak-anak itu. Menurutnya, anak-anak memang harus diajari hal-hal positif sejak dini.

"Tadi saya juga lihat antusias masyarakat, ibu-ibu dan anak-anak. Kenapa anak-anak juga yang saya apresiasi, karena anak-anak ini bisa menyerap hal-hal yang baik dan positif," tambahnya.

Pada kesempatan sama, aktivis Almisbat sekaligus koordinator acara, Masyuti mengatakan, pengajian yang juga menjadi ajang silaturahmi itu rutin digelar setiap bulan oleh ibu-ibu Rawa Terate. “Tujuannya untuk memberikan siraman rohani bagi ibu-ibu yang ada disini," ujar Masyuti.

Happy Farida Djarot semakin aktif menemui warga. Istri Wakil Gubernur DKI Djarot S Hidayat itu terlihat di tengah-tengah ibu-ibu pengajian di Jl

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News