Alot Di Poin Tarif Penerbangan
Senin, 11 Juli 2011 – 06:19 WIB

Alot Di Poin Tarif Penerbangan
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) dan Komisi VIII DPR terus mengebut pembahasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2011. Pembahasan BPIH masih alot tentang ongkos transportasi. Panitia Kerja (Panja) BPIH Komisi VIII DPR optimis ongkos naik haji lebih rendah dibandingkan periode 2010. Karding menuturkan, panja yang ia pimpin sudah usai menjalankan fase konsinyering bersama panja bentukan pemerintah. Dalam pembahasan secara intensif tersebut, masih belum bisa ditentukan besaran BPIH tahun ini.
Optimisme ongkos naik haji tahun ini lebih murah dibandingkan tahun lalu itu, disampaikan oleh Ketua Panja BPIH Komisi VIII DPR Abdul Kadir Karding kemarin (10/7). Dia menjelaskan, pada periode 2010 lalu BPIH diputuskan sebesar USD 3.342. Saat itu, Kemenag menggunakan asumsi APBN USD 1 setara dengan Rp9.300. Nah, saat dirupiahkan, BPIH 2010 senilai Rp31.080.600.
Baca Juga:
Selanjutnya, tahun ini Kemenag menyodorkan tawaran BPIH ke Komisi VIII sebesar USD 3.847. Kemenag menggunakan asumsi APBN bahwa USD 1 setara dengan Rp9.000. Jadi, jika dikonversi ke rupiah, perhitungan sementara BPIH 2011 setara dengan Rp34.623.000. "Nilai itu tadi sampai sekarang masih digodok. Kami yakin bisa turun," tandas politisi asal PKB itu.
Baca Juga:
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) dan Komisi VIII DPR terus mengebut pembahasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2011. Pembahasan BPIH
BERITA TERKAIT
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung