Alumni PMKRI Toroja Pastikan Ikut Konfernas Forkoma di Makassar
jpnn.com, JAKARTA - Para alumni PMKRI (Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia) yang berdomisili di Tanah Toraja dipastikan ambil bagian dalam perhelatan nasional alumni PMKRI yakni Konferensi Nasional (Konfernas) ke-3 Forkoma PMKRI yang akan digelar di Makassar pada 28-29 Maret mendatang.
Kepastian tersebut diperoleh setelah mendapat konformasi dari Ketua Forkoma Makasar Yunggi Adrian Siri.
“Forkoma PMKRI Tanah Toraja telah dibentuk dengan ketuanya Nikodemus P. Mangera, seorang politikus senior yang saat ini masih duduk sebagai anggota DPRD Tanah Toraja,” kata Yungki dalam keterangan persnya, Selasa (10/3) dini hari.
Lebih lanjut, Yunggi mengungkapkan potensi alumni PMKRI di Tanah Toraja sangat besar. Dari segi kuantitas, jumlah alumni PMKRI di Toraja, terbanyak ketua setelah Makaasar. Oleh karena itu sudah sangat wajar kalau Forkoma dibentuk di Toraja.
Sementara itu, Ketua Forkoma terpilih Tanah Toraja Nikodemus P. Mangera mengatakan bahwa pekerjaan pertama yang akan ia lakukan adalah registrasi dan rekrutmen seluruh alumni PMKRI di Tanah Toraja ke dalam wadah Forkoma. Selanjutnya menghimpun masukan untuk memperkaya tema Konfernas PMKRI tentang deklarasi Abudhabi yang merupakan pernyataan bersama Paus Fransiskus dengan Imam Besar Al Azhar.
Di tempat terpisah, Ketua BPN Forkoma PMKRI Hermawi Taslim menyambut baik perkembangan positif dengan terbentuknya Forkoma Tanah Toraja.
Menurut Taslim, aspirasi pembentukan Forkoma itu sudah lama menggema. Terakhir, kata Bang Taslim, ketika tahun lalu dirinya datang ke Toraja menjadi narasumber Sidang Raya Senior GMKI.
Bang Taslim mengaku saat berdialog dengan DPC PMKRI Tanah Toraja, muncul aspirasi antara lain keinginan akan kehadiran Forkoma di sana.(fri/jpnn)
Para alumni PMKRI yang berdomisili di Tanah Toraja akan ambil bagian dalam perhelatan nasional alumni PMKRI yakni Konferensi Nasional ke-3 Forkoma PMKRI di Makassar pada 28-29 Maret mendatang.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Sambangi Kementerian PPMI, DPP PATRIA Sampaikan Program Strategis untuk Melindungi Pekerja Migran Indonesia
- Siap Bantu Pemerintah, NasDem Undang Jokowi dan Prabowo
- Nasdem Bantah Pernyataan Istana soal Surya Paloh Mohon Ketemu Jokowi
- Putusan MA Jadi Kado Istimewa Bagi AHY
- Wasekjen NasDem Balas Sentilan Sekjen PDIP Soal Kandidat Presiden
- Taslim Politikus NasDem: Capres-cawapres Selesai Sebelum Ramadan