Alumni Prominent Leaders Academy Jadi Teladan Generasi Muda

Alumni Prominent Leaders Academy Jadi Teladan Generasi Muda
Pelaksanaan “Prominent Leaders Academy: Konvensi Nasional dan Closing Program” di Hotel Bidakara, Minggu (3/3). dok: source for JPNN.

“Kami berharap pada 2024 ini, program PLA akan kita kembangkan scope-nya, tema-temanya. Tema-temanya tidak hanya berbicara tentang bagaimana birokrasi, bagaimana pemerintahan, tadi dikatakan oleh adik-adik, di antaranya adalah keberagaman, diskusi tentang gender, perhatian terhadap lingkungan,” ungkapnya.

Selaras dengan Bahtiar, Sekretaris Jenderal (Sekjen) MIPI Baharuddin Thahir berharap, PLA bisa dilakukan secara berkelanjutan dan menghadirkan berbagai pemimpin muda masa depan.

PLA merupakan terobosan baru dari pengurus MIPI yang belum pernah dilakukan. Acara di Bidakara tersebut merupakan puncak kegiatan dari rangkaian PLA yang dilaksanakan sejak Agustus 2023 lalu.

“PLA ini memang inisiasi dari Pak Ketum, yang mengatakan bahwa MIPI itu harus punya gaung yang lebih luas, dikenal lebih luas. Sehingga tidak heran, satu-satunya organisasi keilmuan yang melaksanakan webinar rutin dua kali sepekan hanya Masyarakat Ilmu Pemerintahan Indonesia,” ujarnya.

Dia menambahkan, PLA kali ini dilaksanakan di empat daerah, yaitu Pekanbaru, Surabaya, Balikpapan, dan Makassar.

Dari masing-masing daerah ada 30 peserta yang mengikuti PLA. Bahar mengungkapkan, ke depan daerah-daerah ini akan diperbanyak, dan pelaksanaannya di masa mendatang tengah didiskusikan bersama dengan Ditjen Polpum Kemendagri dan Ford Foundation.

Bahar dalam kesempatan itu juga menegaskan, pemikiran terkait ilmu pemerintahan dalam sejarahnya tidak bisa dilepaskan dari MIPI. Sejak MIPI berdiri, produk-produk kebijakan tidak bisa dilepaskan dari organisasi tersebut.

Pada tahun kedua periode kepengurusan ini, MIPI juga telah menerbitkan buku terkait ilmu pemerintahan, termasuk buku putih ilmu pemerintahan, etika pemerintahan, dan dalam waktu dekat akan meluncurkan buku terkait kepemimpinan pemerintahan.

Para alumni Prominent Leaders Academy diharapkan bisa menjadi teladan generasi muda.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News