Amankan Imlek dengan Operasi Liong Jaya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3320 Personel

Amankan Imlek dengan Operasi Liong Jaya
Amankan Imlek dengan Operasi Liong Jaya

jpnn.com - JAKARTA - Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya menerjunkan sedikitnya 3320 personel untuk pengamanan Imlek 2566 yang jatuh Kamis (19/2). Pengamanan imlek itu digelar melalui operasi bersandi Liong Jaya 2015, mulai Rabu (18/2) hingga Jumat (21/2).

Kapolda Metro Jaya Irjen Unggung Cahyono mengatakan, dari jumlah itu ada 970 personel polda. Sedangkan sisanya atau sekitar 2250 berasal dari polres-polres di bawah Polda Metro Jaya.

Unggung menjelaskan, personel kepolisian yang dikerahkan akan fokus pada pengamanan 279 kelenteng yang tersebar di wilayah Polda Metro Jaya. "Kita amankan mulai Rabu (18/2), sampai tiga hari ke depan," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Selasa (17/2).

Mantan Kapolda Kalbar itu menambahkan, pihaknya juga akan melakukan cipta kondisi dalam operasi itu. Untuk itu, kepolisian akan melakukan razia guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Ini kita lakukan operasi Liong tentunya kita cipta kondisi, razia yang kita lakukan setiap malam," kata dia.(boy/jpnn)


JAKARTA - Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya menerjunkan sedikitnya 3320 personel untuk pengamanan Imlek 2566 yang jatuh Kamis (19/2). Pengamanan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News