Amankan Pemudik Nataru, Polisi Perketat Pengamanan di Merak dan Bakauheni
jpnn.com, JAKARTA - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri berupaya memberikan jaminan keamanan bagi warga yang memanfaatkan libur Natal dan tahun baru (Nataru) untuk mudik. Rencananya, Korlantas Polri akan menggandeng Brimob dan aparat TNI untuk mengamankan jalur mudik.
Kepala Korlantas Polri Irjen Istiono mengungkapkan, akan ada pengetatan keamanan di Pelabuhan Merak, Banten dan Bakauheni di Lampung. "Pengamanan di Pelabuhan Merak maupun Bakauheni akan diperketat dengan melibatkan Brimob di-backup TNI," ujarnya saat meninjau jalur mudik Nataru di Cilegon, Senin (16/12).
Istiono memastikan aparat Brimob yang ada di Pelabuhan Merak siap bergerak ketika ada ancaman keamanan terhadpa para pemudik. Selain itu, TNI juga sudah siap mendukung pengamanan itu.
"Apabila sewaktu-waktu ada ancaman, Brimob on call (siap dihubungi, red) sudah bisa bergerak secepatnya. TNI juga siap on call sewaktu-waktu diperlukan," tuturnya.
Korlantas Polri memperkirakan puncak arus mudik Nataru pada 21 sampai 22 Desember 2019. Adapun puncak arus balik Nataru kali ini diperkirakan pada 2 - 5 Januari 2020.
Istiono menjelaskan, jumlah petugas keamanan untuk pengamanan Nataru kali ini mencapai 160 ribu personel. "Untuk yang di Pelabuhan Merak ini nanti detailnya kami infokan lagi berapa maksimal yang berjaga," ujarnya lulusan Akpol 1987 itu.(mg9/jpnn)
Korlantas Polri berupaya memberikan jaminan keamanan bagi warga yang memanfaatkan libur Natal dan tahun baru (Nataru) untuk mudik.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Jelang Nataru, Komisi V DPR dan Wamenhub Suntana Tinjau Penyeberangan ASDP Merak
- Moto GP Mandalika Sukses, Jasa Raharja & Korlantas Polri Layak Diacungi Jempol
- Konsisten Dukung Korlantas Polri, Jasa Raharja Dapat Penghargaan dari Kapolri
- Pj Gubernur Jateng Pastikan Stok Pangan Selama Pilkada Hingga Nataru Aman
- Peringati HUT ke-69 Lalu Lintas Bhayangkara, Korlantas Polri-Jasa Raharja Baksos di Kuningan
- Irjen Iqbal: Polantas Harus Jadi Wajah Polri yang Presisi dan Humanis