Amankan Pilkada, Foke Kumpulkan Parpol
Kamis, 12 April 2012 – 10:31 WIB
Menurut dia, forum silaturahmi hanya diisi dengan dialog tentang persoalan yang dialami Jakarta. Sehingga parpol merasa dilibatkan dalam proses pembangunan ibu kota. Sayangnya, pertemuan tidak dilaksanakan secara intensif. “Harusnya (pertemuan) tiga bulan sekali, bukan pas mau pilkada doang,” tandas Taufik.
Baca Juga:
Sementara Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Prya Ramadhani menanggapi pertemuan itu secara normatif. Ketika disinggung perihal adanya upaya membangun koalisi bila pilkada terjadi dua putaran, kata Prya, saat ini bukan saat yang tepat. Sebab sejumlah parpol pengusung pasangan calon tengah berjuang memenangkan pesta demokrasi lokal itu. “Ini program Badan Kesatuan Bangsa (Bakesbang) DKI. Hanya supaya Jakarta tetap kondusif menjelang Pilkada DKI. Saya sendiri kurang ngerti dengan pertemuan seperti itu,” tutur Prya.
Seperti diketahui, incumbent Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli diusung Demokrat yang memiliki 32 kursi di DPRD DKI. Sedangkan PDI Perjuangan (11 kursi) bersama Gerindra (6 kursi) mengusung Joko Widodo (Jokowi)-Basuki Tjahja Purnama (Ahok). Calon lainnya yakni Alex Noerdin-Nono Sampono yang diusung Golkar (7 kursi), PPP (7 kursi) dan PDS (4 kursi). Selain itu, PKS (18 kursi) mengusung Hidayat Nur Wahid-Didik J Rachbini. (rul)
KENDATI hanya mengantongi dukungan politik dari Partai Demokrat, cagub incumbent Fauzi Bowo tidak putus asa dan tetap berani menggelar Forum Silaturahmi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Surat Suara Itu Akhirnya Dibakar, Ada 1.165 Lembar
- Besok Pilkada, Ayo Bantu Prabowo Lepas dari Pengaruh Mulyono
- Soal Penurunan Paket Bergambar Paslon, Ronny PDIP Minta Bawaslu Bergerak
- Penting, Jaga Situasi Kondusif Saat Pemungutan Suara
- Survei Trust Indonesia: MK-BISA Potensial Memenangi Pilgub Maluku Utara
- Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya Turun Khusus ke Pamekasan