Ambalat Panas Lagi, TNI AL Usir Kapal Malaysia
Rabu, 27 Mei 2009 – 10:32 WIB
JAKARTA - Perbatasan RI-Malaysia memanas lagi. Kapal perang Indonesia kembali memergoki kapal patroli Malaysia di perairan Ambalat, Indonesia. "Ini yang ke sembilan kalinya sejak Januari lalu," ujar Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut Laksamana Pertama Iskandar Sitompul di Jakarta Selasa (26/05).
Iskandar menjelaskan, kapal perang Indonesia selalu melakukan patroli rutin di daerah perbatasan. "Prosedur penanganannya dengan cara damai," ujar adik kandung politisi Ruhut Sitompul itu.
Baca Juga:
Kapal Perang TNI AL dari jajaran "Komando Armada RI Kawasan Timur KRI Untung Surapati-872 mengusir "kapal perang Malaysia jenis Fast Atack Craft Gun KD Yu-3508 yang masuk wilayah perairan NKRI disekitar perairan Nunukan Kalimantan Timur, Senin (25/5) lalu.
Kronologis pengusiran dimulai pada Senin (25/5) subuh menjelang fajar. KRI Untung Surapati-872 yang dikomandani Mayor Laut (P) Salim melaksanakan operasi pengamanan perairan Ambalat memergoki kapal perang Malaysia KD YU-3508 yang berada pada posisi 04.03.00 U/118.01.70 T (disekitar perairan Nunukan, Kaltim). Jarak kontak antar ke dua kapal 8 mil laut, dengan kecepatan kapal 16 knot.
JAKARTA - Perbatasan RI-Malaysia memanas lagi. Kapal perang Indonesia kembali memergoki kapal patroli Malaysia di perairan Ambalat, Indonesia. "Ini
BERITA TERKAIT
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun