Ambeien Sembuh, LHI Kembali ke Rutan Lagi

jpnn.com - JAKARTA - Terdakwa kasus dugaan suap kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian dan Tindak Pidana Pencucian Uang, Luthfi Hasan Ishaaq, sudah keluar dari rumah sakit. Mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu sebelumnya dibantarkan karena penyakit wasir atau ambeien yang diidapnya.
"LHI (Luthfi Hasan Ishaaq) sudah tidak berada di rumah sakit dan sudah tidak dibantarkan," kata Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi, Johan Budi SP di kantornya, Jumat (20/9).
Saat ini, lanjut Johan, Luthfi sudah kembali ke Rumah Tahanan cabang KPK di Pomdam Jaya Guntur. "Status sekarang Pak Luthfi berada di rumah tahanan," katanya.
Akibat dibantarkan, Luthfi melewati proses persidangan. Kini, jaksa KPK tengah mengurus penjadwalan sidang bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera tersebut. "Jaksa sedang mengurus kepada hakim untuk penjadwalan," kata Johan.
Seperti diketahui, akibat sakit wasir yang dialaminya, Luthfi dibantarkan oleh KPK di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat. Dia dibantarkan sekitar sebulan yang lalu. (gil/jpnn)
JAKARTA - Terdakwa kasus dugaan suap kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian dan Tindak Pidana Pencucian Uang, Luthfi Hasan Ishaaq, sudah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengumuman, Kemenag Perpanjang Waktu Pelunasan Bipih
- Pemerintah RI dan Kerajaan Arab Saudi Sepakat Kembangkan Mineral Kritis
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!
- Ini Kata Menko Yusril soal Kasus Suap Hakim Rp 60 Miliar
- Baru Menang Tender, Kontraktor Dimintai Rp 500 Juta, Alamak
- Menko Yusril Pastikan RI Lindungi WNI yang Hadapi Masalah Hukum di Luar Negeri