Ambulans Masuk Jurang Malam Hari, Sopir Bertahan Semalaman Seorang Diri

jpnn.com, GARUT - Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di Kecamatan Mekarmukti, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (6/4) malam.
Sebanyak satu unit mobil ambulans masuk jurang di Kecamatan Mekarmukti.
Kecelakaan itu mengakibatkan mobil rusak, dan sopir mengalami luka-luka sehingga harus dirawat medis.
"Itu kecelakaan tunggal, enggak ada korban jiwa, hanya luka-luka saja," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Garut AKP Undang Syarif Hidayat di Garut, Kamis (7/4).
Dia mengatakan tim Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Garut sudah diterjunkan untuk melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengevakuasi ambulans itu.
"Mobil sudah dievakuasi," tegasnya.
Anggota Satpol PP Kecamatan Mekarmukti Musa mengatakan ambulans milik Desa Bungbulang itu terperosok ke jurang cukup dalam di Tanjakan Eras, Desa Cijayana, Kecamatan Mekarmukti, Rabu (6/4/) malam.
Namun, mobil yang di dalamnya terdapat seorang sopir itu baru diketahui masyarakat pada Kamis (7/4) pagi.
Ambulans masuk jurang malam hari di Garut. Sopir bertahan semalaman di dalam mobil seorang diri dan diselamatkan warga pada pagi hari.
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Korban Dokter Kandungan Syafril di Garut Diduga Lebih dari 100 Orang, Polisi Cari Fakta
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Dokter Kandungan Cabuli Bumil di Garut Mengidap Fetish?
- Fakta Baru Si Dokter Kandungan Cabul di Garut, Kebangetan