Amburadul di Ferrari, Kimi Anggap Kurang Lucky

jpnn.com - LONDON - Kimi Raikkonen belum mampu menjawab ekspektasi manajemen Ferrari. Digadang-gadang bakal menjadi salah satu kandidat juara dunia, performa Kimi sejauh ini justru amburadul.
Pembalap asal Finlandia itu belum sekalipun melaju ke podium dari enam seri yang sudah dilangsungkan. Tak heran, pembalap dengan satu gelar juara dunia itu juga harus tercecer di klasemen sementara.
Kini, Kimi terpaku di urutan ke-12 setelah hanya bisa mengoleksi 17 angka. Catatan itu tentu sangat buruk dibandingkan rekan setimnya Fernando Alonso yang kini menempati urutan ketiga dengan 61 angka.
“Saya membala dengan baik, namun selalu saja ada hal-hal buruk yang terjadi seperti tabrakan dengan pembalap lain,” terang Kimi sebagaimana dilansir laman Autosport, Senin (2/6).
Juara dunia musim 2007 itu juga belum merasa nyaman dengan performa mobil F14T yang disediakan Ferrari. Namun, yang pasti, Kimi merasa tak dipayngu Dewi Fortuna sepanjang musim ini.
“Ini hal yang memalukan. Kami memiliki posisi bagus di Monaco, namun setelah itu terjadi masalah. Sesuatu hal buruk terjadi dan itu membuat perbedaan di akhir balapan. Kami kurang beruntung,” tegas Kimi. (jos/jpnn)
LONDON - Kimi Raikkonen belum mampu menjawab ekspektasi manajemen Ferrari. Digadang-gadang bakal menjadi salah satu kandidat juara dunia, performa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya