Amerika Kecam Eksekusi Massal Warga Turki di Irak

jpnn.com, WASHINGTON DC - Amerika Serikat pada Minggu (14/2), mengecam pembunuhan 13 warga Turki yang diculik di Irak utara.
Pernyataan tersebut terlontar setelah pejabat Turki menyebutkan bahwa para korban dieksekusi oleh ekstremis Partai Buruh Kurdi (PKK).
Kementerian Pertahanan Turki menyebutkan bahwa eksekusi tersebut melibatkan personel militer dan polisi.
Ankara juga mengumumkan, operasi militer Turki yang diluncurkan pada 10 Februari terhadap PKK berhasil menewaskan 48 ekstremis.
"Amerika Serikat menyayangkan kematian warga Turki di Kawasan Kurdistan Irak," kata juru bicara Departemen Luar Negeri Amerika Serikat Ned Price melalui pernyataan.
Jika laporan bahwa PKK bertanggung jawab benar adanya, Price berkata, AS mengecam keras tindakan tersebut. (ant/dil/jpnn)
Amerika Serikat pada Minggu (14/2), mengecam pembunuhan 13 warga Turki yang diculik di Irak utara
Redaktur & Reporter : Adil
- Bea Cukai Dukung Ekspor Perdana 273 Kg Teripang Susu Putih Asal Minahasa Utara ke AS
- Rambah Pasar Amerika Serikat, OKX Luncurkan Bursa Kripto Terpusat & Dompet Crypto Web3
- Gakoptindo Yakin Kebijakan Tarif Trump tak Memengaruhi Harga Kedelai dari AS
- 33 Tahun Ada, Tupperware Resmi Hengkang dari Aktivitas Bisnis Indonesia
- Perang Dagang China-AS, Prabowo Bimbang Keduanya Teman Baik
- Uni Eropa Siap Main Kasar Jika Negosiasi Tarif dengan Trump Kandas