Amerika Serikat Laporkan 50.439 Kematian Lantaran Corona
jpnn.com, WASHINGTON - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat melaporkan 895.766 kasus corona hingga Sabtu (25/4).
Angka tersebut mengalami kenaikan sebanyak 30.181 kasus dari hitungan sebelumnya.
Sementara jumlah kematian bertambah 1.623 menjadi 50.439 jiwa.
Namun, angka-angka CDC belum mencerminkan kasus-kasus yang dilaporkan oleh masing-masing negara bagian.
Virus corona yang muncul pertama kali di Wuhan, Tiongkok bukan saja menimbulkan kerugian material yang luar biasa pada perekonomian global, tetapi juga menimbulkan ketegangan antara Tiongkok dan Amerika Serikat.
Sejumlah pejabat AS mengatakan bahwa Tiongkok tidak transparan kepada dunia mengenai apa yang sesungguhnya terjadi dengan wabah yang belum ditemukan vaksinnya itu.
Di kalangan pejabat AS bahkan timbul spekulasi bahwa virus itu kemungkinan bukan muncul dari pasar di Wuhan, yang juga menjual hewan liar, tetapi dari keteledoran saintis yang bekerja di laboratorium virologi di Wuhan.
Tiongkok membantah spekulasi itu. Bahkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga mengukuhkan bantahan itu.
Angka kematian akibat virus corona di Amerika Serikat bertambah 1.623 dari catatan sebelumnya.
- Joe Biden Larang Pabrik Baja Amerika Dijual ke Perusahaan Jepang
- Ada Faktor Cuan, yang Bikin Alot Negosiasi Pemerintah dengan Apple
- Mantan Presiden Amerika Meninggal Dunia, Palestina Ikut Berduka
- CDC: Kasus Norovirus di Amerika Serikat Terus Meningkat Tajam
- Mahasiswa Asing Diminta Kembali ke Amerika Sebelum Pelantikan Donald Trump, Ada Apa?
- Trump Berambisi Rampas Terusan Panama, Begini Reaksi China