Amerika Serikat Tak Sabar Ingin Segera Singkirkan Portugal

jpnn.com - MANAUS- Tim Amerika Serikat menatap laga melawan Portugal dengan kepercayaan tinggi.Dua tim akan bentrok dalam lanjutan kualifikasi Grup G di Arena Amazonia, Manaus, Senin (23/6) dini hari.
Jika menang, tim Negeri Paman Sam akan lolos ke 16 Besar Piala Dunia. Sementara di sisi lain, bagi Portugal, laga kontra AS ini adalah partai hidup mati, usai kalah telak 0-4 dari Jerman di match day pertama.
"Sekarang saatnya kami membuktikan diri, bahwa Amerika Serikat juga ada di peta sepak bola," ujar Pelatih AS, Jurgen Klinsmann, di MLS Soccer, Minggu (22/6).
Klinsmann juga mengungkap keyakinan bahwa para pemainnya punya potensi lolos ke 16 Besar dari grup yang disebutnya sebagai Grup Neraka.
"Saya sempat menonton laga Jerman melawan Ghana. Itu luar biasa dan membuktikan bahwa ini adalah grup neraka."
"Sekarang, saatnya kami melanjutkan momen bagus kami. Kami menghargai Portugal, (Cristiano) Ronaldo dan pemain lainnya, namun kami ingin tiga angka dan menyingkirkan mereka (Portugal)," ucap Klinsmann.
"Kami ingin lolos ke tahap berikutnya karena tim ini sekarang penuh energi. Kami sangat tidak sabar menunggu pertandingan nanti (lawan Portugal)," pungkasnya. (adk/jpnn)
MANAUS- Tim Amerika Serikat menatap laga melawan Portugal dengan kepercayaan tinggi.Dua tim akan bentrok dalam lanjutan kualifikasi Grup G di Arena
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!