Amien Rais: Ada yang Menangis

jpnn.com - BADUNG - Amien Rais menilai proses voting pemilihan ketua umum PAN yang berlangsung kemarin (1/3) amat ketat.
Ketua Majelis Permusyawaratan Partai Amanat Nasional (MPP) demisioner itu mengaku tidak bisa menyembunyikan rasa gembiranya begitu Zulkifli memenangkan voting secara dramatis atas incumbent Hatta Rajasa.
“Saya jarang merasa berdebar-debar tapi kegiatan tadi sore dan malam tadi sangat mendebarkan,” kata Amien di Hotel Melia, Nusa Dua, Bali, dini hari tadi. Menurut Amien, apapun kemenangan yang terjadi, hal itu patut disyukuri.
Apalagi jika harapannya memastikan Zulkifli sebagai Ketum akhirnya tercapai. “Memang tadi menang tipis, yang paling berbahagia itu menang meski tipis,” ujar pendiri PAN itu.
Jika diibaratkan, voting tadi seperti melihat seorang pasien. Amien mengaku seperti melihat indikator jantung yang bisa berubah kapan saja.
“Saya seperti sedang menunggu pasien yang salah-salah bisa mati. Memang pak Hatta sempat unggul beberapa poin. Dan begitu menang kami sujud sukur, dan ada yang menangis,” ucapnya.
Amien menambahkan ada sejarah yang berulang saat ini. Ketika dirinya menjadi Ketum, Sekretaris Jenderalnya adalah Hatta. Ketika Soetrisno Bachir Ketum, Zulkifli menjadi Sekjen. Ditambah saat Hatta Ketum, dirinya menjadi MPP.
“Dan sekarang Ketum Zulkifli, maka MPP adalah…,” ujarnya sedikit mengambang. Namun, para pendukung Zulkifli di belakang Amien kompak menyebut nama Soetrisno sebagai MPP. (bay/dio)
BADUNG - Amien Rais menilai proses voting pemilihan ketua umum PAN yang berlangsung kemarin (1/3) amat ketat. Ketua Majelis Permusyawaratan Partai
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah