Amien Rais Ikut Demo FPI Bukan Sebagai Politikus
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais menepis tuduhan bahwa mantan ketumnya Amien Rais bermanuver politik saat aksi demonstrasi besar-besaran umat Islam, menuntut dituntaskannya kasus dugaan penistaan agama oleh Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama (Ahok).
Hanafi menegaskan apa yang dilakukan umat Islam dan dihadiri oleh mantan Ketua MPR Amien Rais, memiliki landasan hukum.
"Saya kira bukan politis. Kan yang dilakukan oleh para demonstran sudah jelas, ada landasan hukumnya, ada landasan undang-undangnya soal penistaan agama," kata Hanafi kepada wartawan di kompleks Parlemen Jakarta, Senin (17/10).
Para pengunjukrasa, lanjut wakil ketua Komisi I DPR itu, melakukan aksi karena merasa agamanya dinistakan.
Sehingga, mereka melakukan protes dan aspirasinya kepada penegak hukum. Selain itu, lanjutnya, perlu diingat unjuk rasa dilakukan dengan damai.
"Protesnya juga damai, tertib, tidak ada anarki. Saya salut setinggi-tingginya pada kapolri karena bisa menjaga puluhan ribu demostran dengan suasana damai dan tertib. Jadi siapapun yang demostrasi punya landasan hukumnya dan jauh dari kekerasan," pungkasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais menepis tuduhan bahwa mantan ketumnya Amien Rais bermanuver politik saat aksi demonstrasi besar-besaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ASR Komitmen Bangun Penegakkan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC
- Program UPLAND, SLB Tamima Mumtaz Wujudkan Kemandirian Ekonomi & Peningkatan Gizi