Amien Rais Tolak Boediono
Kamis, 14 Mei 2009 – 05:46 WIB
JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Amien Rais belum sreg dengan pemilihan Boediono sebagai bakal cawapres untuk Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Amien pada hari Rabu (13/5) pagi sekitar pukul 06.00 bertemu secara khusus dengan SBY di Wisma Negara. Dalam pertemuan itu, SBY menjelaskan alasan memilih Boediono sebagai pendampingnya dalam pemilu presiden (pilpres).
Amien membenarkan adanya pertemuan tersebut. "Tadi pagi saya minta klarifikasi kenapa kok berbelok ke Boediono. Memang alasannya rasional, tapi saya belum klik," ujar Amien Rais.
Baca Juga:
Menurut Amien, nilai jual SBY justru turun jika cawapresnya Boediono. Amien tetap meminta SBY merevisi cawapresnya tersebut. "Saya mengambil kesimpulan tidak bisa menerima Pak Boediono yang tak punya kaki politik. Lebih baik dari parpol agar permainan parlemen bisa diamankan," ujarnya.
Sejak namanya disebut hampir pasti mendampingi SBY, Boediono justru "menghilang?. Di kantornya di gedung Bank Indonesia (BI), Boediono tidak terlihat lagi. Di acara-acara resmi yang seharusnya dihadirinya, Boediono juga tidak tampak. Saat pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di kompleks Bidakara kemarin, seharusnya Boediono hadir. Tapi, mantan Menko Perekonomian itu tidak terlihat batang hidungnya.
JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Amien Rais belum sreg dengan pemilihan Boediono sebagai bakal cawapres untuk Susilo Bambang Yudhoyono
BERITA TERKAIT
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum