Amin dan Ayu Olivia Tega Habisi Bayi 9 Bulan, Ternyata Ini Motifnya
jpnn.com, TELUKBETUNG SELATAN - Polisi menangkap pasangan selingkuh bernama Amin, 43, dan Ayu Olivia, 35, yang terlibat pembunuhan sadis terhadap Kartika Suci Rahayu, bayi berusia 9 bulan, Selasa (9/2).
Kartika Suci Rahayu sendiri adalah anak kandung Ayu Olivia, yang diduga hasil perselingkuhannya dengan Amin. Adapun, alasan keduanya membunuh bayi tersebut lantaran khawatir perselingkuhan mereka diketahui keluarga dan para tetangga.
“Banyak tetangga yang bilang, anak dia (Ayu, red) mirip sekali sama saya,” aku Amin, Selasa (9/2).
Karena hal tersebut, Amin mengaku, akhirnya punya niat menghabisi nyawa balita tersebut.
Hal itu telah direncanakan keduanya sejak dua bulan lalu. Amin, mencekoki bayi malang tersebut dengan ramuan air gula merah, asam dan minyak.
Amin juga mengaku, telah menjalin hubungan terlarang dengan Ayu sejak 1 tahun yang lalu.
Hal tersebut berawal dari Ayu yang pernah curhat perihal rumah tangganya dengan sang suami.
“Awalnya dia (Ayu, red) ribut sama suaminya. Terus ngobrol dengan saya,” katanya.
Ayu Olivia, 35, dan Amin, 43, pelaku pembunuhan berencana terhadap Kartika Suci Rahayu, bayi berusia 9 bulan terancam hukuman mati.
- Janda Minta Tanggung Jawab Gegara Dihamili, Nasibnya Berujung Tragis
- Ini Penyebab Pria Hidung Belang di Meranti Gorok Teman Kencan dari MiChat
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Terungkap! Wanita Tewas di Pekanbaru Ternyata Dibunuh Suami Siri, Nih Pelakunya