AMPI Salurkan Modal Usaha Untuk Anak Muda Kreatif
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Dito Ariotedjo mengatakan, pihaknya telah menyalurkan modal usaha pada sejumlah unit usaha kreatif orang-orang muda di Jawa Timur, pada Kamis (27/4) kemarin.
Bantuan yang diberikan lewat program fasilitasi modal usaha, merupakan bentuk dukungan AMPI terhadap program prioritas Presiden Joko Widodo, dalam pengembangan kewirausahaan dan ekonomi kerakyatan.
"Program ini adalah bentuk dukungan kami kepada salah satu program utama Presiden Joko Widodo. Yaitu dengan memfasilitasi bantuan modal usaha secara langsung ke daerah," ujar Dito di Jakarta, Jumat (28/4).
Menurut Dito, program ini akan terus berlanjut. Sehingga diharapkan mampu membangkitkan wirausaha muda, sekaligus merangsang pembentukan kepemimpinan dan membangun para pemuda Indonesia.
"Apa yang kami lakukan merupakan rangkaian program yang tidak akan hanya ada di wilayah Jawa Timur saja, tapi juga akan hadir di seluruh pelosok negeri untuk memberi solusi nyata atas masalah bangsa," ucapnya.
Dito berharap, apa yang dilakukan AMPI dapat diikuti pihak-pihak lain. Sehingga cita-cita mewujudkan pembaharuan Indonesia yang lebih baik, dapat dinikmati seluruh anak bangsa.(gir/jpnn)
Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Dito Ariotedjo mengatakan, pihaknya telah menyalurkan modal usaha pada sejumlah unit usaha
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- BMI Gandeng Mahasiswa dan Pemuda Gelar Indonesian Youth Summit 2025
- Anggota DPRD Didin Sirojudin Minta KNPI Karawang Kedepankan Gagasan
- Refleksi Akhir Tahun 2024, Begini Pesan Anggota DPD RI Lia Istifhama dan Kadispora Jatim untuk Pemuda
- Forum Pemuda Indonesia-China: Generasi Muda Jadi Jembatan Kerja Sama
- Dambakan Pembangunan di Jateng, Pemuda Solo Dukung Luthfi-Taj Yasin
- Gerakan Ketuk Pintu: Dukungan Pemuda Jateng untuk Pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin