Ampun Deh! Listrik Kok Masih Byarpet Aja
jpnn.com - NUNUKAN - Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Nunukan melakukan tindakan tegas karena listrik di Nunukan masih byarpet. Mereka melakukan teguran kepada PT (Persero) Perusahaan Listrik Negara (PLN) Rayon Nunukan.
Kepala Seksi (Kasi) Distamben Nunukan, Imran Nur Aslam mengatakan, pihaknya langsung turun tangan atas kondisi listrik yang belum stabil saat ini.
“Kepala Distamben dan Kabid saya telah melakukan komunikasi langsung dengan pihak PLN,”ujar Imran kepada Radar Nunukan (Radar Tarakan Group) beberapa waktu lalu.
Listrik yang masih byarpet itu mengganggu banyak aktivitas penting di Nunukan. Salah satunya ialah perayaan Natal lalu. Saat itu, listrik padam sehingga mengganggu kekhidmatan Natal.
Imran menambahkan, PLN Rayon Nunukan memang sempat menjanjikan bahwa sebelum perayaan natal listrik akan kembali normal. Beberapa waktu lalu, pihaknya juga telah melakukan pertemuan bersama PT. PLN Balikpapan dan pengelola PLTMG Sebaung guna membahas permasalahan listrik di Nunukan. (eza/jos/jpnn)
NUNUKAN - Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Nunukan melakukan tindakan tegas karena listrik di Nunukan masih byarpet. Mereka melakukan teguran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom