Ampun Deh! Listrik Kok Masih Byarpet Aja

jpnn.com - NUNUKAN - Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Nunukan melakukan tindakan tegas karena listrik di Nunukan masih byarpet. Mereka melakukan teguran kepada PT (Persero) Perusahaan Listrik Negara (PLN) Rayon Nunukan.
Kepala Seksi (Kasi) Distamben Nunukan, Imran Nur Aslam mengatakan, pihaknya langsung turun tangan atas kondisi listrik yang belum stabil saat ini.
“Kepala Distamben dan Kabid saya telah melakukan komunikasi langsung dengan pihak PLN,”ujar Imran kepada Radar Nunukan (Radar Tarakan Group) beberapa waktu lalu.
Listrik yang masih byarpet itu mengganggu banyak aktivitas penting di Nunukan. Salah satunya ialah perayaan Natal lalu. Saat itu, listrik padam sehingga mengganggu kekhidmatan Natal.
Imran menambahkan, PLN Rayon Nunukan memang sempat menjanjikan bahwa sebelum perayaan natal listrik akan kembali normal. Beberapa waktu lalu, pihaknya juga telah melakukan pertemuan bersama PT. PLN Balikpapan dan pengelola PLTMG Sebaung guna membahas permasalahan listrik di Nunukan. (eza/jos/jpnn)
NUNUKAN - Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Nunukan melakukan tindakan tegas karena listrik di Nunukan masih byarpet. Mereka melakukan teguran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka