An Se Young Tampil Seksi, Korea 3, Jepang 0
Rabu, 17 Mei 2023 – 19:25 WIB

Tunggal putri Korea An Se Young. Foto: Reuters/Andrew Boyers
jpnn.com - SUZHOU - Duel sengit antara tunggal putri nomor 1 dunia Akane Yamaguchi (Jepang) versus peringkat kedua An Se Young (Korea), pada match ketiga Grup D Sudirman Cup 2023 berakhir straight game.
Pada partai ketiga Jepang vs Korea di Suzhou Olympic Sports Centre, China, Rabu (17/5) malam WIB, An Se Young menang 21-11, 21-15.
Tim statistik BWF melaporkan, duel An vs Akane tadi berdurasi 48 menit.
An tampil seksi. Gadis berusia 21 tahun itu sering mengudang penonton berdiri dan bertepuk tangan.
bwf
Gim pertama benar-benar milik An. Semua taktik dan jurus An jitu.
Pada gim kedua, An sempat tertinggal, tetapi bangkit. Di interval gim kedua ini, An unggul 11-9, dan akhirnya mempermalukan Akane.
Head to head An vs Akane pun menjadi 7-12.
Korea dan Jepang sudah dipastikan lulus ke perempat final Sudirman Cup 2023. Tinggal menunggu undian Top 8.
BERITA TERKAIT
- Tak Usah Cari Nama Pemain Indonesia di Daftar Finalis India Open 2025
- Inilah Semifinalis Malaysia Open 2025, Ada yang Mencuri Perhatian
- BWF World Tour Finals 2024: Ada Kejutan, Emosi Tuan Rumah Naik Turun
- An Se Young Tumbang, Jonatan Christie Jaga Peluang ke Top 4
- BWF World Tour Finals 2024: Dejan/Gloria Mulus di Laga Pertama
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!