Ana Ivanovic, Kesan Positif dari Panti Asuhan
Minggu, 20 Februari 2011 – 08:09 WIB
SETIAP turnamen dalam kalender tur WTA (Asosiasi Tenis Putri) selalu disertai kegiatan luar lapangan yang bersifat sosial. Tak terkecuali yang berlangsung di Pattaya Terbuka, Thailand pekan lalu. Kunjungan ke panti asuhan lokal menjadi salah satu agenda yang disisipkan penyelenggara. "Jelas, sulit untuk berinteraksi dengan baik karena keterbatasan bahasa. Tapi, kami tetap bisa berkomunikasi satu sama lain. Itu karena mereka sangat hangat dan bersahabat," ujar Ivanovic seperti dikutip situs resmi WTA Tour.
Mantan ratu tenis dunia Ana Ivanovic menjadi satu di antara empat petenis yang melakukan kunjungan ke panti asuhan. Petenis 23 tahun asal Serbia itu sangat menikmati berbagai peran yang dilakoninya di agenda tersebut. Tiap petenis memang mendapatkan beberapa peran untuk berinteraksi dengan penghuni yang jumlahnya sampai ratusan itu.
Dalam kunjungan tersebut, Ivanovic berperan sebgai seorang pelayan saat para penghuni melakukan makan siang bersama. Sesekali dia bercengkerama dengan anak-anak yang sebagian besar berusia di bawah sepuluh tahun itu. Meski komunikasi kerap tersendat karena kendala bahasa yang berbeda, Ivanovic terlihat menikmati acara tersebut.
Baca Juga:
SETIAP turnamen dalam kalender tur WTA (Asosiasi Tenis Putri) selalu disertai kegiatan luar lapangan yang bersifat sosial. Tak terkecuali yang berlangsung
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonsia vs Jepang: Mampukah Garuda Mematahkan Samurai Biru?
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Jumat Malam Menegangkan, Ada Suguhan Menarik untuk Suporter Garuda
- Diam-Diam Jay Idzes Sudah Memantau Timnas Jepang
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap