Anak Amien Rais Ikut Diperiksa
jpnn.com - YOGYAKARTA-- Heboh uang Rp 510 juta dalam karung yang diamankan Operasi Yustisi Minggu (6/4) lalu sebelum coblosan di Gunungkidul sedikit terkuak.
Uang yang ditemukan petugas dalam dua karung di sebuah mobil Avanza saat pemeriksaan di Rest Area Hutan Bunder, Gading, Playen Gunungkidul tersebut diakui berasal dari DPP PAN.
Sebeumnya, belum ada satupun pihak yang mengaku sebagai pemilik uang dan sejumlah berkas milik partai bernomer delapan itu. Uang tersebut sampai saat ini masih diamankan oleh Polres Gunungkidul.
Baru Selasa (15/4) kemarin ketika Bawaslu DIY memanggil sejumlah orang, asal muasal uang ratusan juta itu terkuak. Uang itu diakui berasal dari DPP PAN dan akan dibayarkan ke relawan di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
"Uang itu dari DPP PAN untuk relawan," ungkap Eko Satria Hermawan, Direktur Konsultan Politik Localindo, kepada wartawan seusai pertemuan tertutup dengan Bawaslu DIY, Selasa (15/4).
Eko menuturkan uang tersebut berasal dari DPP PAN yang akan dipergunakan untuk biaya pembayaran honor relawan di DIY. Dirinya diminta DPP PAN untuk melakukan kegiatan pencitraan pada PAN di DIY. Relawan yang dibentuk di luar garis struktural partai, di luar organisasi caleg.
Uang sebesar Rp 500 juta terbagi dalam pecahan Rp 20 ribu, Rp 10 ribu dan Rp 5 ribu akan digunakan untuk membayar honor para relawan. Sedangkan uang Rp 10 juta untuk kegiatan operasional.
YOGYAKARTA-- Heboh uang Rp 510 juta dalam karung yang diamankan Operasi Yustisi Minggu (6/4) lalu sebelum coblosan di Gunungkidul sedikit terkuak.
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal
- Kembali Terpilih jadi Gubernur Sumsel, Herman Deru Siap Menyukseskan Program MBG
- Absen di Acara HUT ke-52 PDIP di Jakarta, Bambang Pacul Beri Penjelasan, Ternyata
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah Buat PDIP, Puan Bereaksi Begini