Anak-anak Dinsos DKI Sukses Rebut 5 Medali di Paragames 2018
jpnn.com, JAKARTA - Menjadi disabilitas bukan penghalang untuk berprestasi. Itu yang menjadi keyakinan dari anak-anak disabilitas binaan Panti Sosial Bina Netra Rungu Wicara Cahaya Bathin milik Dinas Sosial DKI Jakarta.
Bukan tanpa alasan, sebanyak 2 emas, 2 perak dan 1 perunggu berhasil disabet anak binaan panti yang menjadi atlet dalam Kejuaraan Renang Disabilitas dalam ajang Test Event Paragames 2018, mewakili DKI Jakarta.
"Kami ucapkan selamat kepada anak-anak serta apresiasi yang setinggi-tingginya karena berhasil membawa medali mewakili DKI Jakarta," ujar Kepala Panti Sosial Bina Netra Rungu Wicara Cahaya Bathin Mukhlisin, dalam siaran resmi Senin (2/7).
Para peraih medali tersebut disumbangkan antara lain lewat Fajar Tri Hadi untuk kategori 100 meter gaya dada dan Firstania Kayla Amir untuk kategori 400 meter gaya bebas, mereka berdua berhasil menyabet medali emas.
Fajar dan Kayla juga menyabet medali perak di kategori lainnya. Fajar mendapat perak di kategori 100 meter gaya bebas sedangkan Kayla di kategori 100 meter gaya bebas. Kemudian perunggu berhasil disabet oleh Fajar juga namun di kategori 400 meter gaya bebas.
Mukhlisin menegaskan, anak-anak disabilitas binaannya selama ini diberikan pelatihan khusus dan pendampingan secara baik.
"Membedakan hanya saja pelatih dan pendamping harus mengarahkan anak disabilitas agar lebih berhati-hati karena keterbatasan penglihatan," tandasnya. (mg8/jpnn)
Anak-anak disabilitas binaan Panti Sosial Bina Netra Rungu Wicara Cahaya Bathin milik Dinsos DKI Jakarta sukses merebut medali di Test Event Paragames 2018.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Dinsos DKI Tunda Pemberian Bantuan Beras Terhadap Hampir 100 Ribu KK
- Pemprov DKI Bakal Perkuat Rumah Aman dengan SDM Mumpuni
- Mengenaskan di Kolong Flyover, Pemulung Langsung Dievakuasi
- Dinsos DKI Amankan Kebutuhan Korban Kebakaran Pondok Bambu
- Tega! Bayi Umur 2 Hari Ditemukan di Gerobak Sampah
- Pengemis Uzur Asal Padang Ini Bawa Duit Jutaan