Anak-Anak Sudah Kangen Papanya
Senin, 20 Desember 2010 – 08:39 WIB

Foto: Up Andre/JPPhoto
ADA harga yang harus dibayar Marita Yustika ketika suaminya, Firman Utina, bergabung dengan timnas Merah Putih. "Kami jadi kurang kumpulnya. Itu sudah saya perkirakan. Akan sering ditinggal dan jarang bertemu karena sedang fokus berlatih di timnas," kata Marita. "Tapi, saya bangga dengan Firman," imbuh perempuan kelahiran 26 tahun silam tersebut.
Rita (panggilan Marita Yustika) mengatakan pernah mendapatkan pengalaman buruk seputar ulah para penggemar suaminya. Bahkan, dia sempat diterpa isu bahwa sang suami pernah keluar dengan perempuan lain. "Tapi, saya percaya dengan Mas Firman. Saya tidak akan langsung telan mentah-mentah kabar itu karena bisa tambah tidak jelas jadinya. Makanya, saya cari tahu dulu," terang dia.
Pasangan yang saat ini sudah dikaruniai dua anak tersebut telah memiliki rencana setelah kewajiban sang suami membela timnas usai. Rita ingin menghabiskan waktu khusus bersama keluarga. "Anak-anak sudah kangen dengan papanya. Kalau ada waktu, saya ajak mereka ke hotel tempat papanya menginap. Cuma, kalau waktu latihan kan dilarang, ya kami tidak bisa berbuat apa-apa," ungkap Rita.
Pantas saja istri dan anak kapten timnas Indonesia itu ingin terus menghabiskan waktu bersama. Alasannya, mereka jarang berkumpul sejak Firman pindah ke Palembang untuk membela Sriwijaya FC. Sebelumnya Firman bermain di Persija Jakarta.
ADA harga yang harus dibayar Marita Yustika ketika suaminya, Firman Utina, bergabung dengan timnas Merah Putih. "Kami jadi kurang kumpulnya.
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu