Anak Belajar di Rumah, Orang Tua Ketiban Repot
jpnn.com, JAKARTA - Kebijakan pemerintah yang menerapkan siswa belajar di rumah ternyata cukup merepotkan orang tua. Pasalnya, dengan sistem daring siswa harus belajar mandiri.
Mereka harus mengerjakan tugas-tugas yang diberikan guru tanpa ada pembelajaran terlebih dahulu. Siswa mengerjakan tugas dengan melihat text book.
“Enggak enak belajar daring gini. Kalau di sekolah, guru ajarin dulu, baru kerjakan tugas. Kalau sekarang harus pahami sendiri materinya. Iya kalau orang tua paham, kalau enggak paham kan repot,” kata Satrio, Siswa Kelas VII salah satu SMP swasta di Pondok Cabe kepada JPNN.com, Selasa (17/3).
Untuk mengatasi kesulitannya menjawab materi dari gurunya, Satrio menggunakan fasilitas Google. Di sekolah Satrio, dibuat kelas daring. Ada tanya jawab antara siswa dan guru. Namun, untuk pelajaran lainnya, metodenya berbeda lagi. Siswa langsung diberi tugas tetapi diinfokan sumber materinya.
Sementara bagi orang tua, belajar daring memang merepotkan. Sebab, orang tua harus ikut terlibat. Tidak hanya sekadar mengawasi tetapi juga membantu mengerjakan tugas anaknya. Apalagi langsung menggunakan teknologi.
“Ya anak-anak tahunya kan main game. Kalau yang belajar daring kan baru sekarang. Mana lagi saya kan kerja di rumah. Jadi harus bisa bagi waktu nih antara mengerjakan tugas kantor dan mengawasi anak belajar daring," kata Diah Palupi, PNS Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Berbeda lagi dengan Daulat. Dia harus mengawasi dua anaknya yang masih SD. Sementara dia juga harus melakukan pekerjaannya dari rumah.
"Aduh, disuruh belajar malah loncat-loncatan. Gurunya sudah teriak-teriak di grup, anaknya masih belum standby," ucapnya.
Kebijakan pemerintah yang menerapkan siswa belajar di rumah ternyata cukup merepotkan orang tua. Pasalnya, dengan sistem daring siswa harus belajar mandiri.
- Peringati Hari Ayah, Telkomsel Ajak Masyarakat Luangkan Waktu Telepon Orang Tua
- 3 Poin yang Perlu Diperhatikan saat Quality Time bersama Buah Hati, Orang Tua Perlu Tahu
- Jumat Berkah, Lihat Tali Asih Anggota Kepolisian dengan Penghuni Panti Jompo
- Kurikulum Merdeka Mengajak Orang Tua Lebih Dekat dengan Anak
- Happy Kamper, Aplikasi Pencari Berbagai Macam Aktivitas Anak
- Kiki Amalia Menikmati Momen Menjadi Ibu, Begini Katanya