Anak Buah Anies Bakal Gusur PKL di Trotoar Jalan Senen Raya
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Kota Jakarta Pusat bakal menggusur pedagang kaki lima (PKL) yang memenuhi trotoar Jalan Senen Raya. Anak buah Gubernur Anies Baswedan berencana memindahkan para pedagang itu ke Pasar Kenari.
"Iya mau direlokasi, pada 1 Desember harus kosong Jalan Senen Raya itu dari pedagang,” kata Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Irwandi saat dihubungi, Senin (18/11).
Irwandi juga mengatakan telah melakukan sosialisasi kepada 158 pedagang yang telah bertahun-tahun berdagang di trotoar Jalan Senen Raya terkait relokasi ke Pasar Kenari itu.
Dari sosialisasi itu diketahui banyak pedagang yang mengeluhkan keputusan Pemkot Jakarta Pusat untuk merelokasi penjaja pakaian bekas itu ke Pasar Kenari.
Meski demikian, Pemkot Jakarta Pusat tetap akan merelokasi para pedagang ke Pasar Kenari untuk menata Jalan Senen Raya kembali kepada fungsi awalnya sebagai jalur lalu lintas kendaraan.
"Sudah kami sosialisasi ke mereka. Pada tidak, tapi setuju tidak setuju tapi kan harus. Kita harus tegas, itu bikin macet di jalan. Jalanan jadi crowded banget, malu kita,” kata Irwandi.
Nantinya para pedagang kaki lima itu diberi lapak tanpa perlu membayar selama enam bulan di Pasar Kenari.
"Selepas itu bayarlah murah, itu kan yang kelola PD Pasar Jaya,” ujar Irwandi.
Anak buah Gubernur Anies Baswedan berencana menggusur PKL yang memenuhi trotoar Jalan Senen Raya
- Sampit Bantul
- Kedekatan Anies-Ahok Simbol Perlawanan ke Pemerintah hingga Sinyal Oposisi
- Yakin Pram-Rano Menang Satu Putaran, Anies Baswedan: Lihat Data KPU
- Pramono Sebut Nama Anies Hingga Ahok Setelah Unggul di Quick Count
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan