Anak Buah Anies Baswedan Berikan Layanan Pendampingan Psikologi untuk Korban Kebakaran Simprug

jpnn.com, JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta memberikan layanan dukungan psikososial (LDP) bagi penyintas kebakaran di Jalan Simprug Golf II, Kebayoran Lama, Jakarta Selayan.
Kepala BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji mengatakan layanan psikososial ini diberikan kepada penyintas anak, orang dewasa, hingga lanjut usia (lansia).
Sebanyak 10 orang pendamping hadir dalam LDP di lokasi tersebut.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD DKI juga Subkoordinator Urusan Pemulihan dan Peningkatan Sosial Ekonomi BPBD DKI.
“LDP diberikan untuk mengembalikan kesehatan mental atau psikologis bagi penyintas di wilayah yang terdampak kebakaran,” kata Isnawa dalam pesan singkatnya, Jumat (26/8).
Menurut Isnawa, kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi Tim LDP BPBD DKI dengan Dinas Sosial, DPPAPP, PMI, dan Pelopor Perdamaian Kementerian Sosial.
“Kegiatan yang dilaksanakan antara lain bermain, bernyanyi, dan memberikan makanan, mainan serta boneka untuk anak-anak,” jelasnya.
Selain itu, pihak terkait juga melakukan pendampingan psikologis dan metode relaksasi bagi penyintas dewasa, kelompok rentan, dan lansia.
BPBD Jakarta memberikan layanan dukungan psikososial (LDP) bagi penyintas kebakaran di Jalan Simprug Golf II, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies
- Hujan Deras, Banjir Merendam 4 Desa di Kabupaten Bandung
- Banjir di Cimanggung Sumedang Berangsur Surut
- Tahun ke-12, Nara Kreatif Meluluskan 778 Siswa, Anies Baswedan Beri Pesan Khusus
- 10 Kecamatan di Maros Dikepung Banjir, Ternyata Ini Penyebabnya